berita detik

Warga Belawan Tawuran Pakai Petasan Bikin Rumah Terbakar, 3 Orang Ditangkap

Medan - Tawuran antarkelompok warga pecah di Belawan, Medan. Akibatnya, satu rumah warga terbakar dan tiga pelaku tawuran ditangkap polisi."Tidak ada korban jiwa, namun kerugian materil satu unit rumah warga terbakar," kata Kabid Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi kepada wartawan, Kamis (13/1/2022).Hadi mengatakan tawuran terjadi pada Selasa (11/1). Tawuran terjadi antara warga Jalan Belanak dengan warga Jalan Alu-Alu Pajak Baru, Kelurahan Belawan Bahagia, Medan Belawan. Mereka saling melempa…

Vaksinasi Booster di Bandung Barat Dimulai Pekan Depan

Bandung Barat - Pelaksanaan vaksinasi COVID-19 dosis ketiga atau booster untuk masyarakat di Kabupaten Bandung Barat (KBB) bakal dimulai pekan depan sesuai penjadwalan dari Dinas Kesehatan (Dinkes).Saat ini Dinas Kesehatan Bandung Barat masih melakukan persiapan sebelum vaksinasi booster digelar, mulai dari mempersiapkan lokasi vaksinasi, penyediaan dosis vaksinasi, sampai penginformasian pada masyarakat."Untuk booster dimulainya minggu depan. Untuk pelaksanaannya di fasyankes seperti puskesmas,…

Kemenag Putuskan Tak Ada Social Distancing dalam Penerbangan Jemaah Haji

Jakarta - Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Sa'adi mengatakan tak ada social distancing dalam penerbangan haji tahun 2022. Dia menyebut keputusan itu merupakan hasil koordinasi bersama maskapai penerbangan haji, Garuda Indonesia, Saudi Arabia Airline, dan Flynas."Dari hasil koordinasi tersebut diperoleh simpulan bahwa terkait kebijakan ada tidaknya social distancing dalam penerbangan haji tahun 1441H/2022M sepenuhnya diserahkan kepada pemerintah Indonesia," kata Zainut dalam rapat kerja bersama …

Pria Bawa Pisau Masuk ke Polres Lumajang Berbaur Bersama Warga Lain

Lumajang - Seorang pria tiba-tiba masuk ke Polres Lumajang. Dia kemudian mengacungkan pisau dapur. Anggota yang kebetulan sedang apel pun langsung mengamankan pria tersebut.Tak ada kecurigaan sebelumnya terhadap pria tersebut. Karena pria itu masuk bersama warga lain yang sedang mengurus keperluan terkait pelayanan polisi.Kabid Humas Polda Jatim Kombes Gatot Repli Handoko mengatakan pria tersebut masuk melalui pintu samping Polres Lumajang. Pintu itu biasanya digunakan sebagai akses masyarakat y…

Polisi Musi Banyuasin Gagalkan Penyelundupan 1 Kuintal Ganja

Musi Banyuasin - Penyelundupan narkoba jenis ganja seberat 100 kilogram digagalkan Polres Musi Banyuasin, Sumatera Selatan. 3 orang kurir ditangkap dalam upaya penyelundupan tersebut."Iya, 100 kilogram ganja itu diduga berasal dari Medan. 3 orang sudah kita amankan," kata Kapolres Muba AKBP Alamsyah Pelupessy dikonfirmasi detikcom, Kamis (12/1/2022).Penyelundupan itu digagalkan polisi ketika kedua tersangka, Feri Sandra dan Amel Fahran Nasution, membawa 100 kg ganja itu melintas di Jalan Lintas …

Tawuran di Tangerang Tewaskan 1 Pelajar, 2 Orang Ditangkap Polisi

Tangerang - Tawuran maut antarpelajar terjadi di Cikupa, Kabupaten Tangerang, Banten. Tawuran ini terekam kamera dan viral di media sosial.Dalam video yang beredar, terlihat para remaja ini menenteng senjata tajam. Gerombolan pelajar tersebut ada yang berlari, ada juga yang menaiki sepeda motor.Tampak juga ada pelajar yang membawa gesper yang digunakan sebagai senjata. Dalam video tersebut juga terdengar teriakan para pelajar yang terlibat tawuran. "Udah itu bacokin-bacokin wey. Udah kejar-kejar…

Balita Sukabumi yang Dianiaya Ayah Tiri Alami Patah Tulang Kepala

Sukabumi - Perempuan berusia tiga tahun menjadi korban kekerasan di Kota Sukabumi. Ia sempat dibawa ke Rumah Sakit Unit Daerah (RSUD) Syamsudin dengan luka memar di bagian wajah dan mata.Ketua Tim Penanganan Informasi dan Komplain RS Syamsudin Sukabumi Muhammad Yusuf Ginanjar mengatakan korban mendapatkan perawatan sekitar tiga hari. Saat tiba di IGD, korban masih dalam kondisi sadar."Pasien datang ke IGD tanggal 8 Januari dalam kondisi pasien sadar saat itu, namun ditemukan tanda-tanda memar di…

Presidential Threshold 0% Diyakini Tak Akan Munculkan Ratusan Capres

Jakarta - Ambang batas pencalonan presiden atau presidential threshold 20 persen sedang digugat ke Mahkamah Konstitusi (MK) dengan harapan menjadi 0 persen. Presidential threshold 0 persen diyakini tak akan memunculkan ratusan capres.Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia, Burhanuddin Muhtadi, mengatakan syarat pencalonan presiden sudah diatur dalam UUD 1945, yaitu diusung oleh partai politik. Nah, syarat pencalonan kemudian dibatasi lagi di UU Pemilu, yakni diusung parpol atau gabungan …

Waspada! Marak Pencurian Hewan Ternak di Blitar

Blitar - Para pemilik ternak di Blitar harus meningkatkan kewaspadaan. Pasalnya, pencurian hewan ternak marak terjadi dalam sepekan terakhir.Pada Rabu (5/1), warga Kecamatan Kesamben melaporkan kehilangan 350 bebek. Korban menderita kerugian sekitar Rp 28 juta.Kemudian Sabtu (8/1), warga Kecamatan Selopuro melaporkan kehilangan 19 kambing. Akibatnya, korban merugi sekitar Rp 22 juta. Dini hari tadi, sebanyak 308 bebek milik warga Kecamatan Wlingi juga dilaporkan hilang. Bebek ternak itu milik Bu…

Kasus Aktif Corona DKI Tembus 2.752, 74% Punya Riwayat ke Luar Negeri

Jakarta - Pemprov DKI Jakarta mencatat peningkatan jumlah kasus aktif Corona atau COVID-19. Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta Dwi Oktavia mengatakan jumlah kasus aktif di Jakarta saat ini berjumlah 2.752 orang."Perlu digaris bawahi bahwa 2.044 orang (74%) dari jumlah kasus aktif adalah pelaku perjalanan luar negeri," kata Dwi dalam keterangannya, Kamis (13/1/2022).Sementara, kasus positif Corona varian Omicron di Jakarta berjumlah 498 orang d…