Wanita Sakit Haid Sampai Tiduran di Kursi KRL, Paracetamol Aman Redakan Nyeri?

Wanita Sakit Haid Sampai Tiduran di Kursi KRL, Paracetamol Aman Redakan Nyeri?

Jakarta

Viral video wanita ditegur petugas gegara rebahan di kursi KRL. Wanita tersebut mengaku sedang nyeri hebat akibat haid. Namun tetap, wanita tersebut diminta untuk kembali berposisi duduk.

“Berasa kayak kereta punya nenek moyang lu,” kata seorang wanita penumpang KRL lainnya sembari tertawa terdengar dalam video tersebut.

Video tersebut kini ramai menuai komentar netizen. Sejumlah warganet menilai, meski sedang mengalami nyeri menstruasi, tak sepatutnya KRL sebagai fasilitas umum dijadikan tempat untuk rebahan karena bisa mengganggu kenyamanan orang lain.


Namun ada juga netizen yang menyebut, beberapa wanita memang mengalami nyeri hebat ketika sedang menstruasi. Walhasil, penting untuk petugas di tempat publik memahami kondisi wanita tersebut.

Pakar seks dr Boyke Dian Nugraha, SpOG menjelaskan setiap wanita bisa merasakan tingkatan nyeri yang berbeda saat menstruasi. Selain nyeri perut, beberapa wanita juga mengalami sakit kepala ketika menstruasi. Mengatasinya, boleh dengan meminum obat paracetamol.

“Ketidakseimbangan hormon pada saat haid bikin pegal dan nyeri kepala. Paracetamol aman” ungkap dr Boyke pada detikcom, Rabu (15/3/2023).

“Untuk yang berat sampai perutnya melilit tidak bisa bangun, sebaiknya tinggal di rumah dan minum obat anti nyeri,” ujarnya lebih lanjut.

Kenapa Tak Semua Wanita Mengeluh Nyeri Hebat saat Haid?

dr Boyke menjelaskan, nyeri haid bisa bertingkat ringan hingga berat. Selain karena perbedaan kondisi masing-masing tubuh, perbedaan tingkatan nyeri juga bisa dipengaruhi oleh ambang batas setiap tubuh terhadap rasa nyeri.

“Dismenore (nyeri haid) dari mukai ringan sampai dengan berat. Kalau sudah berat bahkan harus cuti haid. Penyebabnya bisa karena kista endometriosis,” terang dr Boyke.

“Kadang-kadang juga tidak diketahui karena tidak ditemukan kista pada USG. Diduga karena kontraksi rahim pada saat selaput lendir rahim dilepaskan (berupa darah haid) menimbulkan rasa nyeri yang pada setiap wanita mempunyai ambang batas terhadap rasa nyeri berbeda-beda,” pungkasnya.

Terima kasih telah membaca artikel

Wanita Sakit Haid Sampai Tiduran di Kursi KRL, Paracetamol Aman Redakan Nyeri?