Viral Kisah Ibu Lahiran Tiap Tahun, Usia 38 Sudah Punya 12 Anak

Jakarta

Di usia 38 tahun, seorang wanita di New Mexico, AS sudah memiliki 12 anak. Wanita yang bernama Courtney Rogers ini diketahui hamil dan melahirkan sejak ia menikah dengan suaminya, Chris Rogers.

Keluarga itu tinggal di sebuah peternakan seluas 12 hektare bersama 6 putra dan 6 putri mereka. Mereka adalah Clint (12), Clay (11), Cade (10), Callie (9), Cash (8), Colt and Case (7), Calena (5), Caydie (4), Caralee (3) Caris (2), and Cambria yang berusia 9 bulan.

“Benar-benar terasa seperti sesuatu yang spesial,” kata Courtney dikutip dari Bright Side, Jumat (9/6/2023).


Courtney mengaku paling lama dia tidak hamil adalah tujuh bulan. Sementara, jarak terjauh usia anaknya adalah 20 bulan, mengingat sebelumnya Courtney pernah mengalami keguguran. Menurutnya, akan terasa aneh jika keluarga itu tidak memiliki bayi lagi.

“Kehamilan memperlakukan saya dengan baik, saya tidak pernah sakit atau terbaring di tempat tidur, jadi saya selalu bisa merawat anak-anak. Saya senang punya bayi,” ungkap Courtney.

Tips Mengelola Keuangan

Memiliki banyak anak, membuat Courtney harus memutar otak agar keluarganya bisa tetap bertahan hidup. Oleh sebab itu, ia memutuskan untuk tidak membeli barang-barang mewah dan hanya membelikan kebutuhan pokok anak-anaknya demi menghemat pengeluaran keluarga.

Keluarga ini juga memperlakukan aturan ‘no spend January’ yaitu melarang pembelian apapun kecuali bahan makanan pokok. Keputusan ini diberlakukan setelah sebelumnya menghabiskan uang USD 100 (Rp 1,5 juta) per anak untuk kado Natal mereka.

“Pada dasarnya Anda hanya membeli bahan makanan yang tidak Anda miliki di rumah,” ungkap Courtney.

Courtney menambahkan, aturan ini juga meliputi larangan penyewaan film, layanan streaming, dan pembelian pakaian selama sebulan penuh.

Terima kasih telah membaca artikel

Viral Kisah Ibu Lahiran Tiap Tahun, Usia 38 Sudah Punya 12 Anak