Viral Cerita Bayi Kena TBC Diduga karena Dicium Orang Lain

Jakarta

Cerita seorang ibu mengenai bayinya yang terinfeksi tuberkulosis (TBC/TB) viral di media sosial. Rima Amalia (27) dari Tangerang, Banten, menduga sang buah hati tertular TB karena suka sembarangan dicium oleh orang lain.

Dalam video TikTok yang sudah ditonton lebih dari 2,7 juta kali sejak pertama kali diunggah pada 25 Maret lalu, Rima mengaku curiga ketika melihat foto anaknya, Terra, tampak kurus di usia 1 tahun lebih. Awalnya ia mengira ini masalah nutrisi sehingga Terra diberi susu formula tambahan.

Namun, setelah sebulan diberi susu formula, berat badan sang anak tak juga kunjung naik. Rima akhirnya memutuskan untuk cek ke dokter.

Terra kemudian didiagnosis positif TB pada Agustus 2020 dan harus rutin mengonsumsi obat selama sekitar sembilan bulan. Rima mengaku kaget karena selama ini menurut sepengetahuannya tidak ada orang yang batuk-batuk atau memiliki riwayat TB di sekitar sang anak.

“Ya saya kaget karena di rumah engga ada yang punya riwayat TBC. Tapi dokternya bilang, di kota saya tinggal ini angka TBC-nya memang tinggi. Dan TBC itu engga selalu batuk-batuk, jadi engga ketauan siapa orang yang punya TBC,” ungkap Rima pada detikcom, Senin (5/4/2021).

“Setelah saya info ke mertua saya (kebetulan saya tinggal di rumah mertua), barulah saya dapat info kalau memang di keluarga besar dan tetangga itu ada yang punya riwayat sakit TBC. Bahkan ada juga yang pengobatannya tidak tuntas,” lanjutnya.

TB adalah penyakit menular yang disebabkan oleh infeksi bakteri Mycobacterium tuberculosis. Penyakit ini bisa menular lewat droplet atau percikan liur dari orang yang terinfeksi ketika batuk, bersin, tertawa, atau bicara.

Rima menduga sang anak tertular ketika kerap dicium oleh orang lain. Ia mengaku sengaja membuat video soal anaknya sebagai sarana edukasi agar netizen lebih berhati-hati tidak asal cium saat bertemu dengan bayi atau anak-anak.

“Sekali lagi saya enggak menyalahkan ya. Mungkin sayanya juga yang enggak tegas sama orang lain karena merasa gak enak mau ngelarang… Yang pasti saya bikin postingan itu buat mengingatkan banyak orang aja kalau sama anak orang jangan sembarangan dipegang-pegang kalau enggak diizinin orang tuanya. Apalagi kalau dirinya lagi sakit,” pungkas Rima.


Terima kasih telah membaca artikel

Viral Cerita Bayi Kena TBC Diduga karena Dicium Orang Lain