Toyota Kembali Gelar Virtual Expo Tanggal 25-27 September 2020

Artikel Oto – Setelah sukses menyelenggarakan Toyota Virtual Expo pertama pada Juli lalu dan turut serta dalam ajang Indonesia Otomotif Online Festival (IOOF) 2020 pada bulan Agustus, PT Toyota-Astra Motor (TAM) kembali menggelar Virtual Expo pada 25-27 September 2020.

Virtual Expo kali ini berskala nasional dan melibatkan semua jaringan dealer Toyota, sehingga semua orang di seluruh Indonesia bisa mengikuti pameran ini secara serentak. Pelanggan dapat mengakses event ini melalui website resmi expo.toyota.astra.co.id dan aplikasi mTOYOTA.

Untuk dapat mengakses seluruh program, pelanggan terlebih dahulu harus melakukan registrasi di situs web expo.toyota.astra.co.id, aplikasi mTOYOTA, atau langsung menghubungi cabang terdekat untuk prosesnya.

Setelahnya, pelanggan dapat merasakan experience secara virtual seperti product exploration, live chat dengan salesman untuk bertanya tentang produk, teknologi, dan servis Toyota, serta juga dapat melakukan pemesanan kendaraan (SPK) secara online.

“Toyota Virtual Expo hadir didorong oleh komitmen kami untuk terus menghadirkan yang terbaik bagi pelanggan. Tidak hanya dalam hal produk, tapi juga layanan aftersales dan sales program. Hal ini merupakan upaya kami untuk memberikan solusi mobilitas bagi masyarakat Indonesia, yang tentunya juga mengikuti perkembangan tren yang ada,” ujar Vice President Director PT Toyota-Astra Motor, Henry Tanoto, dalam siaran persnya.

Baca juga: Mitsubishi Eclipse Cross Bakal Berbekal Teknologi PHEV

Adapun pada Virtual Expo pertama yang berlangsung selama tiga hari dari 24—26 Juli 2020, animo yang didapatkan dari publik cukup baik. Kendati hanya mencakup wilayah Jabodetabek area, pameran online ini berhasil mencatatkan lebih dari 60 ribu pengunjung dan lebih dari 250 SPK.

Sementara di ajang IOOF yang berskala nasional yang dalam lima hari penyelenggaraannya mencatat hampir 100 ribu pengunjung, Toyota berhasil membukukan angka SPK lebih dari 650 unit.

Terima kasih telah membaca artikel

Toyota Kembali Gelar Virtual Expo Tanggal 25-27 September 2020