Tips Membersihkan Kabin Mobil Guna Menghindari Virus dan Bakteri

Artikel Oto – Guna memastikan paparan virus dan bakteri tak ada di kabin mobil, beberapa upaya yang bisa dilakukan sebagai perlindungan diri adalah rajin mencuci tangan dan membersihkan bagian-bagian yang sering terkena sentuhan tangan manusia. Misalnya bagian setir, dashboard, jok, gagang pintu, tuas persneling, tombol AC, layar sentuh, tangkai wiper dan lampu, hingga tombol untuk membuka tutup bensin dan bagasi.

Agar interior mobil tidak rusak ketika dibersihkan, pemilik kendaraan harus mengetahui bahan apa yang bisa digunakan sebagai cairan pembersih. Tak perlu menggunakan antibakteri atau menyemprotkan disinfektan, pemilik kendaraan cukup menggunakan cairan pembersih yang memang diperuntukkan untuk interior kabin mobil guna mencegah virus maupun bakteri.

Pemilik mobil bisa membersihkan bagian gagang pintu, setir, dashboard, jok, tuas persneling, hingga tombol AC menggunakan cairan pembersih khusus ini. Jangan lupa untuk turut membersihkan karpet mobil yang menyimpan banyak debu jika mobil sering dipakai bepergian sehari-hari.

Selain bagian interior, pemilik mobil juga perlu menjaga kebersihan komponen lain yang memiliki dampak langsung terhadap kebersihan kabin. Misalnya, beberapa pemilik mobil ada yang kurang memperhatikan kebersihan filter kabin AC. Padahal, filter ini mempunyai tugas penting untuk membersihkan udara dari kabin yang akan didinginkan kembali. Jika filter ini tidak bekerja optimal, maka kotoran yang terbawa ke dalam sistem AC akan ikut diembuskan kembali ke dalam kabin.

Masih berhubungan dengan AC, bagian lain yang perlu dibersihkan adalah evaporator. Evaporator bertugas mendinginkan udara yang diambil dari dalam kabin untuk diembuskan lagi lewat kisi AC. Pipa evaporator rawan bakteri, jamur dan virus karena lembab dan kotor, terutama bila pemiliknya lupa mengganti filter kabin AC.

Baca juga: Spesifikasi dan Tampilan Honda CR-V Facelift yang Meluncur di Thailand

Tips berikutnya, selama membersihkan mobil baik bagian interior maupun eksterior, usahakan tetap memakai masker guna mencegah virus dan bakteri terhirup ke saluran pernafasan. Di tengah pandemi COVID-19 seperti saat ini, ada baiknya jika pemilik kendaraan juga tetap memakai masker selama berkendara menggunakan mobil.

Terima kasih telah membaca artikel

Tips Membersihkan Kabin Mobil Guna Menghindari Virus dan Bakteri