Tempat Wisata Favorit di Papua

6 Tempat Wisata Favorit di Papua yang Wajib Anda Kunjungi !
Tempat wisata favorit di Papua sebenarnya banyak. Hanya saja, hingga saat ini belum semuanya terekspos hingga ke mancanegara. Padahal, bagi penduduk lokal, tempat-tempat tersebut mempunyai panorama yang sungguh luar biasa dan tiada duanya di dunia ini. Tak heran jika penduduk Papua selalu menghabiskan waktu liburan mereka di tempat wisata tersebut. Lalu, tempat wisata apa sajakah itu? Dan, semenarik apa panorama yang disajikan? Berikut ini uraian lengkapnya.

- Taman Nasional Teluk Cendrawasih
Taman yang diresmikan pada tahun 1993 dan merupakan taman nasional perairan laut terluas se-Indonesia ini sangat mempesona. Bagaimana tidak?. Wilayahnya yang meliputi pantai, daratan, lautan, pulau-pulau, hingga terumbu karang yang membentang berpadu membentuk nuansa yang sungguh mempesona. Tidak hanya itu, di Teluk Cendrawasih ini juga tersimpan flora langka yang dilindungi negara. Tak heran jika taman dengan luas sekitar 1,5 juta hektar ini mampu membuat para wisatawan lokal terpukau.

- Taman Nasional Lorentz
Selain Taman Nasional Teluk Cendrawasih, satu lagi taman nasional yang berada di Papua dan mempunyai pesona luas biasa, yaitu Taman Nasional Lorentz. Sebenarnya, taman ini dahulu hanya sebuah cagar alam biasa. Namun, sejak wilayahnya diperluas pada tahun 1997, taman ini menjadi salah satu tempat wisata yang banyak dikunjungi. Hingga akhirnya, pada tahun 1999, tempat ini dijadikan sebagai salah satu situs dunia, selain Taman Nasional Komodo dan Ujung Kulon.

- Danau Paniai
Papua juga mempunyai danau dengan panorama cukup indah, terawat, dan masih alami, yaitu Danau Paniai. Danau ini disebut Paniai karena terletak di Kabupaten Paniai, Papua. Bukan hanya wisatawan lokal saja, bahkan tempat ini juga diakui oleh lebih dari 150 peserta Konferensi Danau se-Dunia yang diadakan di India tahun 2007 silam, sebagai salah satu danau terindah di dunia.

- Puncak Jayawijaya
Bagi para pendaki, tentu puncak Jayawijaya tidaklah asing lagi. Inilah gunung tertinggi di Indonesia yang puncaknya selalu diselimuti salju. Banyaknya rintangan yang menghadang justru membuat banyak para pendaki penasaran dan tergoda untuk menaklukkannya. Selain tantangannya yang cukup besar, keindahan alam di puncak gunung juga sungguh menakjubkan. Hamparan salju yang putih di atas ketinggian yang dipadukan dengan pemandangan di bagian bawah yang menghijau, tentu merupakan pemandangan yang tidak ada duanya dan memberi kesan tersendiri.

- Danau Sentani
Danau Sentani merupakan danau lain di Papua di samping Danau Paniai yang mempunyai keunikan tersendiri. Sumber air yang ada pada danau tersebut berasal dari air hujan dan sumber mata air pegunungan sebanyak 32 buah. Namun, karena banyaknya penebangan hutan liar serta pembukaan lahan untuk pemukiman, membuat 13 mata air di antaranya menjadi kering. Namun begitu, keindahan dari danau yang terletak di ketinggian 75 meter di atas permukaan laut ini tetap mempesona sehingga mampu membuat pengunjung tersihir dan enggan beranjak dari sini.

- Raja Ampat
Inilah tempat wisata di Papua yang paling populer. Gugusan pulau yang berada di tengah perairan membentuk sebuah pemandangan luar biasa. Tidak hanya itu saja, pemandangan bawah lautnya juga banyak dipuji wisatawan asing. Tak heran jika banyak wisatawan yang lebih senang melakukan snorkling di tempat ini. Melihat beragam biota laut sekaligus terumbu karang yang masih alami dan cantik dari dekat tentu menjadi pengalaman mengasyikkan yang tidak akan pernah terlupakan.
Tempat Wisata Favorit di Papua
Sangat menarik, bukan? So, segera jadwalkan liburan Anda untuk mengunjungi salah satu atau semua tempat wisata favorit di Papua tersebut.