Tak Perlu Panik, Lakukan Hal Ini Saat Mobil Mendadak Mogok

Artikel Oto – Berbagai kejadian tidak diinginkan seringkali terjadi saat berkendara. Salah satuya adalah mobil tiba-tiba tidak bisa dijalankan, atau mogok. Mobil yang mogok mendadak tentunya kerap membuat panik pemilik mobil, apalagi jika mogok di tengah jalan yang padat. Tidak hanya sekedar mengetahui dan waspada terhadap faktor mobil mogok, pengemudi juga harus mengambil sikap yang tepat ketika mobil mendadak tidak bisa dinyalakan. Apabila pengemudi salah mengambil langkah, maka akan merugikan pengguna jalan yang lain dan berbahaya bagi keselamatan lalu lintas. Berikut adalah beberapa sikap yang perlu dilakukan oleh pemilik mobil saat mobilnya mogok.

Jangan Panik saat Mobil Mendadak Mogok

Hal pertama yang dilakukan pengemudi adalah jangan panik. Ketika sedang panik, pengemudi dapat sulit mengontrol mobil. Selain itu, pengemudi juga akan sulit mengambil langkah selanjutnya yang perlu dilakukan. Jangan panik dan tergesa-gesa menghidupkan mesin terus menerus. Tunggu beberapa saat lalu hidupkan mesin secara perlahan. Apabila mesin tidak bisa hidup, hubungi bantuan seperti bengkel terdekat, mekanik, teman, atau layanan darurat.

Baca Juga: Mobil Matic Mogok Tidak Boleh Didorong, Mitos atau Fakta?

Nyalakan Lampu Hazard dan Menepi Saat Mobil Mogok

Ketika mobil dalam keadaan mogok, nyalakan lampu hazard. Lampu hazard berfungsi untuk memberikan simbol peringatan bagi pengemudi lain bahwa mobil dalam situasi darurat. Setelah itu, pemilik mobil jangan sampai membiarkan movil berada di tengah jalan. Mobil yang mogok harus berada di posisi aman di tepi jalan agar tidak mengganggu lalu lintas pengguna jalan yang lain.

Lakukan Pengecekan Terhadap Mesin Mobil

Ketika mobil sudah menepi, pengemudi bisa menelepon layanan darurat atau melakukan pengecekan sendiri. Ketika melakukan pemeriksaan terhadap mesin mobil, periksa dahulu apakah ada komponen yang bocor atau tidak. Perhatikan juga apakah ada cairan yang rembes seperti oli atau bensin mobil. Jika mobil mengalami kebocoran, diamkan mobil sejenak tanpa menghidupkan mesin. Apabila tidak ada kebocoran, maka lakukan starter mobil secara perlahan. Ketika mesin berhasil hidup, maka ada macam-macam penyebab yang mudah ditangani. Namun, apabila mesin tak kunjung hidup, maka mobil perlu dibawa ke bengkel.

Terima kasih telah membaca artikel

Tak Perlu Panik, Lakukan Hal Ini Saat Mobil Mendadak Mogok