Supporter Bersiap Menyambut Scudetto Milik Napoli

755Sports.id – Napoli kini semakin dekat dengan gelar Scudetto di musim ini, seiring mereka hanya memerlukan beberapa poin lagi untuk menciptakan jarak yang cukup aman dengan tim di posisi di bawahnya. Dengan jarak poin yang telah diperoleh, mereka akan tetap unggul meskipun mengalami kekalahan di laga-laga yang tersisa.
Sampai pekan ke-31, I Partenopei sukses mempertahankan posisi puncak di klasemen sementara Liga Italia. Dengan demikian, mereka telah menciptakan jarak yang cukup aman dari tim-tim pesaing di papan atas. Kini, para penggemar di seluruh kota Napoli bersiap-siap merayakan gelar bergengsi tersebut.
Napoli Menanti Gelar Scudetto
Saat ini, Napoli berhasil mengumpulkan sebanyak 78 poin dari 31 laga yang diikuti di Liga Italia. Keseluruhan poin tersebut diperoleh dari 24 kemenangan dengan 3 hasil imbang serta kekalahan. Hasil tersebut membawa klub itu kokoh di puncak klasemen sementara.
Hingga saat ini sudah tercipta jarak sebesar 17 poin dengan Lazio yang menduduki posisi 2. Sedangkan dengan Juventus yang berada di posisi 3 ada jarak sebesar 19 poin. Dengan hanya tersisa 7 pertandingan lagi di musim ini, hanya butuh beberapa poin saja untuk mengunci gelar scudetto.
Gelar juara Liga paling cepat bisa dikunci oleh I Partenopei jika berhasil menang pada pertandingan akhir minggu besok. Klub tersebut akan melawan Salernitana yang merupakan klub papan bawah di pekan ke-32. Melihat riwayat pertemuan kedua klub itu, peluang Napoli untuk menang sangatlah besar.
Syarat untuk mengunci gelar bukanlah hanya pada kemenangan di pertandingan selanjutnya. Tetapi juga dipengaruhi oleh hasil laga antara Lazio yang akan menghadapi Inter Milan di hari yang sama. Biancocelesti tidak boleh menambah poin di laga tersebut agar gelar juara bisa segera diterima.
Kemenangan Napoli ditambah dengan kekalahan Lazio akan menciptakan jarak sebesar 20 poin antara klub tersebut. Dengan hanya tersisa 6 laga saja, jarak itu tidak akan terkejar oleh klub manapun meskipun I Partenopei kalah di semua laga sisa. Namun jika Biancocelesti berhasil menambah poin, pemberian gelar bisa saja tertunda.
Scudetto di musim ini akan mengakhiri penantian klub tersebut selama 33 tahun lamanya. Terakhir kali Napoli meraih gelar juara pada tahun 1990 tepatnya ketika Diego Maradona masih memperkuat tim. Gelar tersebut juga akan menjadikan I Partenopei sebagai klub Serie A satu-satunya yang meraih juara dengan 6 laga tersisa.
Suporter Antusias
Suporter Napoli dan seluruh warga kota terlihat sangat semangat menyambut gelar juara musim ini. Seluruh kota bahkan sudah mempersiapkan perayaan besar untuk scudetto. Hampir di setiap balkon rumah ada bendera bertuliskan “100% campione” yang menandakan optimisme warga Napoli atas gelar itu.
Jalan-jalan kota dari Quartieri Spagnoli hingga Stadion Diego Armando Maradona dipenuhi warna biru putih. Standing poster dari masing-masing pemain Napoli dicetak besar diletakkan di alun-alun kota. Kaos klub, poster pemain dan atribut lainnya terlihat bergelantungan pada jemuran setiap rumah.
Uniknya lagi, para suporter telah mempersiapkan kuburan dengan nama-nama klub besar Italia. Kuburan palsu tersebut dapat ditemukan di wilayah Case Nuove yang dilengkapi peti mati serta syal masing-masing klub. Selain itu terdapat tulisan berupa ungkapan rasa sakit atas lamanya penantian gelar itu.
Antusiasme tinggi dari warga Napoli sangat wajar mengingat gelar tersebut sudah sangat lama nanti. Bahkan seluruh warga kota membicarakan gelar scudetto itu dan mempersiapkan perayaan besar. Dipastikan kota Napoli tidak akan bisa menampung euforia masyarakat atas gelar juara yang diraih musim ini.
Disisi lain, Luciano Spalletti meminta pada para penggemar untuk tidak merayakan lebih awal. Pasalnya gelar tersebut masih belum pasti diperoleh pada pertandingan nanti. Terlebih selama bulan April ini Napoli terlihat kesulitan menambah jumlah poin dengan hanya mencatatkan 2 kemenangan saja.