Sungai Batu Rigis, aliran air nan jernih

Bengkulu atau disebut juga Bencoolen merupakan suatu Provinsi di Pulau Sumatera. Lebih tepatnya provinsi Bengkulu berada di Pulau Sumatera bagian barat daya. Bengkulu merupakan kota terbesar ke 2 di Pulau Sumatera setelah Kota Padang. Bengkulu memiliki luas wilayah sekitar 144,52 km² dan jumlah penduduk sebesar 351.298 jiwa. Dengan wilayah yang cukup luas tak ayal Bengkulu memiliki segudang referensi tempat wisata di dalamnya mulai dari wisata sejarah / historical dengan adanya beberapa bangunan dan benteng peninggalan Inggris, wisata air dengan banyaknya pantai, sungai serta air terjun, wisata alam dengan alaminya hutan lindung hingga wisata kuliner dengan menyajikan kenikmatan buah durian yang dapat kita temukan di setiap sudut kota Bengkulu.

Kekayaan wisata di Bengkulu dapat membuat sektor pariwisata nya menjadi berkembang. Pada tulisan kali ini traveller akan kami ajak untuk mengobrak-abrik wisata air di Bengkulu khususnya sungai. Dari sekian banyak sungai di Bengkulu ternyata ada salah satu sungai yang juga menjadi asal muasal aliran bagi sebuah air terjun disana. Sungai tersebut adalah Sungai Batu Rigis. Yuk, kita simak beberapa informasi tentang Sungai Batu Rigis dibawah ini!

Sungai Batu Rigis

Nama Sungai Batu Rigis tak sembarangan diberikan untuk sungai ini. Ada filosofi dari penamaan Sungai Batu Rigis itu sendiri.  Kata “Rigis” sendiri dalam bahasa Bengkulu memiliki arti kasar atau tajam. Itu artinya Sungai Batu Rigis merupakan sungai yang memiliki bebatuan yang tajam atau kasar.

Aliran sungai Batu Rigis ini memiliki panjang kurang lebih 150 meter. Aliran sungai ini pada akhirnya akan mengairi Air Terjun Batu Rigis atau bisa kita artikan bahwa aliran sungai ini menjadi sumber untuk aliran Air Terjun Batu Rigis. Kondisi Sungai Batu Rigis pun bisa dikatakan memiliki medan rintangan yang lumayan berat namun aliran airnya memang masih sangat jernih.

Para pengunjung yang datang biasanya lebih memilih tuk mencari suasana asri ketika sampai di Sungai Batu Rigis maupun di Air Terjun Batu Rigis. Menurut pendapat para pengunjung sungai ini memiliki air yang sangat jernih, di sekitarnya juga tumbuh  pepohonan yang rindang yang akan menambah keasrian lingkungan di sekitar sungai ini.

Selain itu pengunjung juga dapat berenang melalui batu seluncur alami yang ada di sungai dan mengikuti arus sungai hingga ke air terjun Batu Rigis.

Sungai Batu Rigis, aliran air nan jernih

Perosotan atau seluncuran yang alami dengan airnya yang cukup deras ini turut mengundang anak-anak untuk bermain disana. Udara di sekitar Sungai Batu Rigis cukup sejuk dan terbebas dari polusi. Hal ini dikarenakan lokasi Sungai Batu Rigis yang berada di ketinggian 600 mdpl.

Dikarenakan airnya yang jernih, Sungai Batu Rigis ini dinyatakan sangat bagus untuk memenuhi kebutuhan air bersih bagi penduduk di Kabupaten Kaur. Perkembangan hingga saat ini ternyata pembangunan bendungan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat setempat dari aliran sungai Batu Rigis telah melalui uji kelayakan.

Sungai Batu Rigis ini juga merupakan aset besar bagi Kabupaten Kaur karena dapat membantu menjadi sumber air bersih untuk 6 kecamatan yang berada disana. Selain itu, setelah direncanakan untuk memenuhi kebutuhan warga setempat ternyata sungai ini juga akan direncanakan dibuka untuk sektor pariwisata khususnya wisata air.

Lokasi dan Rute Menuju Sungai Batu Rigis

Sungai ini terletak di wilayah Desa Bungin Tambun, Kecamatan Padang Guci Hulu, Kabupaten Kaur lebih tepatnya di Kawasan Hutan Lindung Raja Mendare dekat dengan Gunung Patah.

Bagi para traveller yang memulai perjalanan dari pusat kota Bengkulu maka diperlukan waktu 4 jam 40 menit hingga 5 jam untuk sampai ke wilayah ini. Traveller dapat memilih Jalan Lintas Lintas Barat Sumatera dengan perjalanan via darat.

Dikarenakan perjalanan yang cukup amat panjang maka traveller disarankan untuk jalan lebih pagi sehingga setibanya di tempat traveller tidak kesorean karena wilayah Hutan Lindung Raja Mendare akan sangat gelap ketika sore. Pilihan lainnya yakni traveller dapat memilih untuk nge-camp di sana ketika traveller merasa sudah cukup lelah dan jika terasa sudah terlalu sore.

Setelah membaca artikel diatas pasti traveller sudah tidak sabar berkunjung dan bermain air di Sungai Batu Rigis kan? Yuk segera berkunjung kesana ya traveller!

Terima kasih telah membaca artikel

Sungai Batu Rigis, aliran air nan jernih