Statistik Impresif Bayern Munchen Pada Musim Ini

755Sports.id – Bayern Munchen sukses menggondol poin penting setelah menaklukkan Hertha Berlin dengan skor 2-0 pada laga pekan ke-30 Bundesliga, Minggu (30/4). Duel yang digelar di Stadion Allianz Arena ini menyaksikan gol-gol dari Serge Gnabry dan Kingsley Coman yang mengukir kemenangan bagi tim besutan Thomas Tuchel.

Klub Bavaria ini menggempur pertahanan Hertha Berlin hingga akhirnya Serge Gnabry memecahkan kebuntuan di menit ke-69 dengan gol yang memukau. Tak lama kemudian, Kingsley Coman menggandakan keunggulan pada menit ke-79, menjadikan skor 2-0 untuk Bayern Munchen.

Kemenangan ini berhasil mengantarkan mereka kembali ke singgasana klasemen Bundesliga, mengungguli Borussia Dortmund yang sebelumnya menempati posisi pertama. Selisih satu poin antara kedua tim semakin menambah ketat persaingan di papan atas. Dan memastikan lanjutan kompetisi akan semakin seru dan menegangkan.

Performa Bayern Munchen

Pada musim ini  Die Roten tampil luar biasa dengan mencatatkan jumlah gol yang mengesankan. Hingga saat ini, mereka telah mencetak 14 gol lebih banyak dibandingkan dengan rival terberat mereka, Borussia Dortmund.

Keunggulannya tidak hanya terlihat dari jumlah gol yang dicetak, tetapi juga dari jumlah kebobolan. Sejauh ini, mereka hanya kebobolan tujuh gol lebih sedikit daripada Dortmund, menunjukkan soliditas lini belakang yang tangguh.

Selisih gol yang dimiliki Bayern Munchen kini menjadi faktor penting dalam membedakan kedua tim. Thomas Muller dkk juga berhasil mencatatkan selisih gol +48, sementara Die Borussen hanya mampu meraih +27.

Performa impresif juga terlihat dari rata-rata 2,7 gol yang mereka cetak per laga. Die Bavaria bahkan sukses mencetak minimal empat gol dalam sembilan pertandingan terakhir mereka.

Rekor gol tersebut mencakup kemenangan 4-2 atas Dortmund dalam Der Klassiker. Selain itu, beberapa kemenangan besar lainnya seperti 6-1 atas Eintracht Frankfurt dan Werder Bremen, serta membenamkan Bochum dengan skor 7-0.

Bayern Munchen juga mendominasi Liga Jerman dengan mencetak total 81 gol sejauh ini. Tak hanya itu, mereka juga menciptakan jumlah tembakan terbanyak sebanyak 570 tembakan, menggambarkan dominasi mereka di kompetisi musim ini.

Tersebar Di Banyak Pemain

Meskipun kehilangan penyerang utama seperti Robert Lewandowski yang hijrah ke Barcelona, Bayern Munchen tidak kehilangan semangat untuk mencetak gol. Mereka memanfaatkan pemain yang ada untuk mengisi kekosongan tersebut, sehingga gol-gol yang dicetak dalam musim ini berasal dari berbagai pemain.

Tak kurang dari 15 pemain telah berhasil mencatatkan namanya di papan skor selama musim ini. Bahkan tujuh di antaranya telah mencetak minimal enam gol untuk tim raksasa Bundesliga tersebut.

Beberapa pemain yang mencetak gol dalam jumlah banyak antara lain Jamal Musiala dengan 11 gol, disusul Eric Choupo-Moting dan Serge Gnabry yang sama-sama mengemas 10 gol. Sementara itu, Leroy Sane, Sadio Mane, dan Kingsley Coman berhasil mencatatkan tujuh gol, serta Thomas Muller yang sukses mencetak enam gol.

Dalam hal assist, Jamal Musiala tampil gemilang sebagai pemberi assist terbanyak dalam tim dengan sembilan assist. Prestasi ini menjadikannya unggul di atas Thomas Muller yang mencatatkan tujuh assist.

Saat ini masih tersisa empat pertandingan, yang tentunya menjadi peluang bagi Die Roten untuk kembali mencetak gol sebelum mengangkat trofi Bundesliga. Namun, Bayern Munchen harus tetap waspada, sebab Borussia Dortmund masih terus mengintai dari posisi kedua.

Skuat asuhan Thomas Tuchel perlu berjuang keras untuk mempertahankan posisi mereka di puncak klasemen hingga akhir musim.

Sumber: 755 Sports iD
Terima kasih telah membaca artikel

Statistik Impresif Bayern Munchen Pada Musim Ini