Shopee Affiliates Program

Samsung Galaxy S21 FE Masuk Laman Dukungan Google

Jakarta, – Series terbaru Samsung Galaxy S21 FE telah muncul di platform Google Play Console, dan menjelang peluncuran Samsung Galaxy S21 FE, Google kini telah mengisyaratkan lebih lanjut tentang rilis Galaxy S21 Fan Edition yang akan datang dengan menambahkannya ke daftar perangkat yang mendukung Layanan Play untuk AR.

Halaman dukungan Google mencantumkan semua perangkat Android yang telah disertifikasi untuk bekerja dengan fitur yang mendukung aplikasi augmented reality, yang sebelumnya dikenal sebagai ARCore. Halaman ini diperbarui secara berkala dengan perangkat yang baru diluncurkan serta perangkat yang akan datang.

Dengan pembaruan terbaru, Google telah menambahkan Samsung Galaxy S21 Fan Edition ke daftar bersama dengan perangkat lain yang baru saja diluncurkan seperti Galaxy A52s 5G, Galaxy Z Fold3 5G, dan banyak lagi seri lain.

Dalam beberapa tahun ke belakang, Samsung memang gemar merilis varian terpisah dari ponsel dan tablet flagshipnya yang dikenal dengan sebutan “FE” atau “Fan Edition”. Varian ini menawarkan perangkat keras kelas atas dengan harga yang tetap terjangkau.

Perilisan varian FE ini biasanya dilakukan tujuh atau delapan bulan setelah versi biasanya diluncurkan lebih dulu, sehingga dapat memberikan petunjuk terhadap perkiraan tanggal rilis Galaxy S21 FE, kendati belum ada pengumuman resminya.

Sementara itu, rumor tanggal rilis Samsung Galaxy S21 terbaru menyebutkan bahwa ponsel ini akan dirilis pada bulan Oktober mendatang. Berdasarkan laporan sebelumnya yang beredar, dirumorkan bahwa Galaxy S21 FE kemungkinan akan ddidukung beberapa spesifikasi utama dari series Galaxy S21 FE.

Exynos 2100 dibangun di atas node proses 7nm TSMC, dan memiliki fitur 1x ARM Cortex-A78 core dengan clock 3GHz, 3x Cortex-A78 core dengan clock 2.8GHz dan 4x Cortex-A55 core dengan clock 2.2GHz. Prosesor di dalamnya dipasangkan dengan GPU Mali G78.

Baca Juga:Samsung Galaxy S21 FE Bakal Ditenagai Chipset Exynos 2100

layar AMOLED FHD 6,4 inci datar dengan kecepatan refresh 120Hz. S21 FE diprediksi akan hadir dalam dua varian, satu ditenagai oleh chipset Snapdragon 888+ dan satu lagi dengan Exynos 2100 sebagai penggeraknya.

Smartphone ini juga dikatakan bakal mengemas baterai berkapasitas 4.370mAh dengan dukungan untuk pengisian kabel cepat 25W. Soal jadwal peluncuran, perusahaan masih bungkam terkait hal ini. Namun, berdasarkan beberapa rumor yang banyak beredar, dikatakan bahwa perangkat anyar ini bakal diperkenalkan pada awal Oktober 2021.

Terima kasih telah membaca artikel

Samsung Galaxy S21 FE Masuk Laman Dukungan Google