Realme Siapkan Amunisi Baru C17

Jakarta, – Realme C series bisa dibilang menjadi salah satu produk yang diunggulkan, ini karena ponsel yang identik ramah di kantong itu selalu membawa segudang keunggulan yang umumnya dimiliki ponsel kelas atas.
Palson Yi selaku Marketing Director Realme Indonesia, dalam acara bincang daring bertajuk ‘Biz Talk With Realme’ memaparkan jika C series yang rata-rata berada di rentang harga 1 – 2,5 jutaan rupiah ini selalu menyisipkan keunggulan baru yang mendobrak.
“Misalnya menyamatkan Snapdragon Baru, modul kamera premium yang umumnya tidak mungkin ada di ponsel entry level yang murah. Peningkatan lainya di salah satu C series yang membawa kapasitas baterai sebesar 6000 mAH,” tuturnya, Jumat (9/10) Sore.
Baca juga : Aturan Sanksi Diperkuat, UU Cipta Kerja Siap Ikat ‘Mati’ Perangkat HKT Ilegal
Dan tak dipungkiri rilisan Realme C Series menurut Palson selalu didambakan, bahkan untuk menjawab minat pasar akan series ponsel tersebut, Realme ternyata sudah menyiapkan produk baru untuk series ini, yaitu Realme C17 yang bakal meluncur pada 14 Oktober mendatang.
Realme C17 itu kabarnya akan membawa RAM 6 GB yang bakal disandingkan dengan memori internal 256 GB. Petinggi perusahaan mengklaim bahwa Realme C17 akan menjadi smartphone dengan memori internal terbesar di kelasnya.
Baca juga : Dipastikan Hadir di Indonesia, Intip Spesifikasi Realme C17
“Jika kita lihat pada volume pasar, segmen harga Rp 1 juta hingga Rp 3 juta merupakan sekitar 70 persen pasar smartphone yang berhasil dijual oleh Realme. Tak hanya Realme, segmen harga ini juga sangat menggiurkan bagi produsen HP lain. Realme menargetkan menjadi rajanya Entry-Level sehingga kita memberikan strategi berbeda dpada Realme C series,” kata Palson.
Pelu Anda ketahui tahun lalu pendahulu C series, missal Realme C2 ke Realme C3 hanya menyasar satu segmen harga. Dengan banyak C series, mereka dapat menyasar beberapa segmen harga di entry-level. Bahkan C series kehadiranya sudah identik dengan kesempurnaan spesifikasi dan harga, jadi jangan heran jika kemunculan ponsel satu ini akan menjawab kebutuhan konsumen Indonesia.