Pilihan Mobil Sedan Bekas Murah Mulai dari Rp100 Jutaan

Artikel Oto – Salah satu pilihan utama bagi masyarakat yang ingin membeli mobil dengan budget mobil minimalis adalah mobil bekas. Mobil bekas memiliki beragam tipe dan merek. Tipe mobil sedan biasanya ditujukan bagi konsumen yang mengutamakan kenyamanan berkendara. Aspek inilah yang membuat mobil sedan tergolong mahal di pasaran. Bagi para calon pemilik mobil yang ingin mencari mobil bekas dengan budget pas-pasan, berikut adalah pilihan mobil sedan bekas murah mulai dari Rp100 jutaan.

Toyota Vios

Sebagai salah satu merek mobil terlaris di Indonesia, Toyota memiliki sedan murah dengan tampilan sporty, yaitu Toyota Vios. Mobil ini dikenal sebagai mobil untuk millenials karena desain yang sporty dan ukuran yang cukup ringkas. Selain itu, mobil ini juga dibekali oleh berbagai fitur yang dapat menunjang kenyaanan berkendara. Toyota Vios sendiri ditenagai oleh mesin berkapasitas 1.497cc berkode 1NZ-FE, 4 silinder, 16 Valve. Mesin ini dapat menghasilkan tenaga sebesar 109 PS pada 6.000 RPM. Untuk harga bekas keluaran tahun 2012, mobil ini sudah bisa dibawa pulang dengan harga Rp90 jutaan. Sedangkan versi baru tahun 2014 dibanderol dengan harga mulai dari Rp130 jutaan.

Honda City

Pilihan Mobil Sedan Bekas Murah Mulai dari Rp100 Jutaan

Bagi kaum muda yang ingin memiliki sedan sporty dan mewah, Honda City bisa menjadi pilihan. Selain memiliki desain yang cocok untuk anak muda, Honda City juga memiliki mesin yang cukup tangguh. Sedan kecil Honda ini ditenagai oleh mesin 1.500cc SOHC, 16 katup i-VTEC yang mampu menghasilkan daya 120 PS dan torsi 145 Nm. City terbaru dibanderol dengan harga Rp300 jutaan. Untuk harga bekasnya, mobil ini bisa dibilang cukup ramah kantong. Honda City bekas keluaran tahun 2013 hingga 2016 dibanderol dengan harga Rp120 juta hingga Rp 180 jutaan tergantung dengan tahun dan kondisi.

Baca Juga: Pilihan MPV Bekas Rentang Harga Rp100 Jutaan Cocok untuk Penggunaan Harian

Suzuki Ciaz

Pilihan Mobil Sedan Bekas Murah Mulai dari Rp100 Jutaan

Compact sedan asal Jepang ini memiliki desain yang tegas, solid, dan aerodinamis. Selain itu, Suzuki Ciaz juga memiliki ruang kabin yang cukup lega di kelasnya. Dimensi mobil ini juga cukup ringkas, yaitu dengan panjang 4,490mm, lebar 1.730mm, tinggi 1.475mm, dan ground clearance 160mm. Suzuki Ciaz ditenagai oleh mesin berkapasitas 1.400cc yang dapat menghasilkan daya sebesar 92 BHP pada putaran 4.000 RPM dan torsi sebesar 130 Nm pada 4.000 RPM. Untuk harga bekasnya, mobil ini dibanderol dengan harga Rp 130juta – Rp180 jutaan tergantung kondisinya.

Mercedez Benz C-Class

Pilihan Mobil Sedan Bekas Murah Mulai dari Rp100 Jutaan

Bagi yang ingin memiliki sedan Eropa dengan harga miring, Mercedes Benz C-Class bisa dijadikan pilihan yang menarik. Seri W203 dari Mercedes Benz C-Class dirilis pertama kali pada tahun 2003. Meskipun demikian, mobil ini masih memiliki desain yang cukup elegan dan mewah. Soal mesin, mobil ini memiliki mesin berkode M271 E18 dengan tenaga sebesar 143 HP dan torsi 220 Nm. Untuk harga bekasnya, mobil ini dijual dengan rentang harga Rp90 juta sampai dengan Rp130 jutaan.

Honda Civic

Pilihan Mobil Sedan Bekas Murah Mulai dari Rp100 Jutaan

Medium sedan asal Jepang ini bisa dijadikan pilihan bagi calon pembeli yang menginginkan mobil sedan dengan tampilan sporty sekaligus mewah. Honda Civic memiliki performa mesin yang handal, sekaligus fitur yang tergolong modern dan canggih. Sedan asal Jepang ini dibekali dengan mesin SOHC 16 katup i-VTEC yang dapat menghasilkan tenaga sebesar 141 PS dan torsi sebesar 220 Nm. Harga Bekas Honda Civic tahun 2012 bisa didapat di rentang harga Rp180 jutaan.

Bagi yang ingin mencari mobil sedan bekas murah dan berkualitas, sekarang lebih mudah lewat Artikel Oto! Banyak pilihan dan promo menarik yang ditawarkan. Klik link berikut untuk info lebih lanjut >> Pilihan Mobil Sedan Bekas

Terima kasih telah membaca artikel

Pilihan Mobil Sedan Bekas Murah Mulai dari Rp100 Jutaan