Persija Jakarta Lepas Osvaldo Haay, Dua Klub Berminat

755Sports.id – Skuad Macan Kemayoran dikabarkan tengah gencar untuk merombak pemain-pemainnya, pasca evaluasi yang dilakukan terhadap pencapaian tim musim lalu. Salah satunya dapat dicermati dari mencuatnya kabar yang menyatakan bahwa Persija Jakarta melepas Osvaldo Haay, seorang pemain muda potensial yang telah membelanya 3 tahun terakhir.

Diketahui pemain tersebut tidak diberikan kontrak perpanjangan kerja sama oleh Macan Kemayoran. Hal ini juga telah dikonfirmasi langsung melalui akun sosial media Instagram yang dipunyai klub ibukota itu. Sontak, kabar ini pun dengan cepat menyebar. Dan memantik reaksi seperti Bali United dan Persib Bandung yang tidak tanggung menunjukkan minatnya terhadap sang bintang muda.

Lepas Osvaldo Haay

Sebelumnya telah diketahui bahwa kontrak sang pemain muda Osvaldo Haay bersama klub kebanggaannya Persija Jakarta berakhir di musim ini. Namun, alih-alih melakukan perpanjangan kerjasama, baik manajemen klub dan pemain justru sepakat untuk tidak melanjutkannya.

Bintang muda ini pun resmi hengkang dari klub ibukota. Menyusul ungkapan terimakasih dan salam perpisahan yang disampaikan oleh klub di akun Instagram kepada pemain yang membelanya selama 3 tahun belakangan.

Seperti mendapatkan angin segar, kabar lepasnya Osvaldo pun disambut dengan baik oleh Bali United yang mulai mengincarnya. Bahkan klub asal Pulau Dewata itu tidak segan untuk menunjukkan ketertarikannya, agar sang pemain benar-benar bergabung di musim yang akan datang.

Akan tetapi, tampaknya keinginan Serdadu Tridatu untuk memboyong Osvaldo ke dalam skuad, sepertinya bukan suatu jalan yang mudah. Sebab, melihat skill yang dimiliki olehnya, tentu ada banyak klub lain yang juga membidiknya.

Salah satunya yang belakangan mencuat ke permukaan adalah klub asal Kota Kembang Persib Bandung. Tim asuhan Luis Milla itu tengah memburu sosok-sosok muda berbakat mengisi skema musim depan. Ini dalam misi untuk meningkatkan kembali prestasi Maung Bandung yang menurun belakangan, terlebih setelah digeser oleh Persija Jakarta dari posisi kedua.

Penampilan Impresif di Lapangan

Lebih lanjut, ketika membicarakan tentang Osvaldo Haay maka yang terlintas di kepala adalah sosok penyerang muda yang tangguh. Dikarenakan pemain ini mempunyai skill menyerang yang tangguh dan akurasi yang cukup tinggi.

Osvaldo telah menjadi ujung tombak penting bagi Macan Kemayoran dalam menjalani pertandingan di Liga 1 Indonesia 3 tahun terakhir. Puncaknya adalah musim ini dimana klub berhasil menduduki peringkat kedua klasemen akhir yang sebelumnya dipegang oleh Persib Bandung.

Lain daripada itu, Osvaldo pun dikenal sebagai pemain yang impresif ketika turun bersama dengan klub-klub besar Indonesia yang dibelanya sebelumnya. Selayaknya klub Persipura Jayapura dan juga klub kota Pahlawan Surabaya.

Semua mungkin mengakui, jam terbang yang tinggi kala bermain lintas klub itulah yang membuat skill sepak bola sang striker begitu terasah. Oleh karenanya tidak mengherankan ketika kabar Persija Jakarta melepas Osvaldo Haay mencuat, klub-klub besar seperti Bali United dan Persib Bandung langsung menunjukkan minat.

Sumber: 755 Sports iD
Terima kasih telah membaca artikel

Persija Jakarta Lepas Osvaldo Haay, Dua Klub Berminat