
Perpanjangan IPO GoTo di BEI hingga Besok, Publik Masih Berhati-hati

– PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk atau GoTo lakukan perpanjangan waktu IPO (Initial Public Offering) di Bursa Efek Indonesia (BEI).
GoTo memutuskan untuk memperpanjang periode waktu penawaran awal saham (bookbuilding period) selama tiga hari.
Proses penawaran awal yang semula berlangsung pada 15 – 21 Maret 2022 makin panjang hingga hari Kamis (24/3/2022).
Pengamat Ekonomi sekaligus peneiliti CSIS Indonesia, Fajar Bambang Hirawan turut mengomentari kebijakan GoTo yang memperpanjang IPO-nya di BEI.
TONTON JUGA:
[embedded content]Menurutnya, GoTo masih menunggu respon para investornya yang masih berhati-hati untuk membeli saham unicorn ini.
“Itu bisa menjadi salah satu alasan karena GoTo bisa dibilang masih dalam fase ‘bakar uang’, jadi kinerja keuangannya masih merugi,” ujar Fajar kepada , Rabu (23/3/2022).
“Tapi untuk jangka panjang seharusnya ceritanya akan berbeda,” sambungnya.
Masih berhati-hatinya calon investor ini, menurut Fajar, merupakan hal yang sudah wajar.
“Berhati-hati itu sudah pasti karena investasi di pasar saham memang perlu pre-cautious (berhati-hati) atas segala kemungkinan yang terjadi,” ungkap Fajar.
“Mayoritas investor tampaknya memang menjadikan saham BUKA menjadi referensi,” imbuhnya.
Fajar juga menyebut marketcap GoTo berbeda jika masyarakat membandingkannya dengan Bukalapak yang juga telah melantai di BEI.
Perbedaan ini terlihat dari market cap atau agregat pasar dalam perusahaan.
“Melihat market cap GoTo yang jauh lebih besar dibandingkan BUKA seharusnya nasibnya berbeda,” katanya.
“Namun, lagi-lagi kita lihat bagaimana pasar meresponsnya dan itu akan sangat dinamis,” lanjut Fajar.
Terkait keputusan GoTo yang IPO di BEI, Fajar juga merespon bahwa momentum perkembangan teknologi digital khususnya ekonomi digital, sudah lewat.
Momen yang tepat bagi saham teknologi digital, Fajar ungkapkan pada tahun 2019 ke 2022.
“Khusunya di awal pandemi tahun 2020, di mana sektor informasi dan komunikasi tumbuh double digit,” tandasnya.
Tujuan perpanjangan IPO GoTo di BEI
Baca juga: Masih Merugi, Akankah GoTo Senasib dengan Bukalapak Usai IPO di BEI
Perpanjangan IPO GoTo di BEI hingga Besok, Publik Masih Berhati-hati
