Perbedaan Spesifikasi Honda WR-V dan Toyota Raize, Mana yang Lebih Unggul?

Artikel Oto – PT Honda Prospect Motor (HPM) belum lama ini merilis Honda WR-V. Mobil ini hadir di kelas SUV kompak dan bersaing langsung dengan Toyota Raize. Lantas, bagaimana perbedaan spesifikasi Honda WR-V dan Toyota Raize? Mana yang lebih unggul?

Spesifikasi Mesin

Soal mesin, WR-V dan Raize menggunakan mesin yang berbeda. Honda WR-V dibekali dengan mesin 1.500 cc 4 silinder i-VTEC DOHC 16 katup yang sanggup menghasilkan tenaga sebesar 121 PS pada 6.600 RPM dan torsi 145 Nm pada 4.300 RPM. Tenaga disalurkan lewat transmisi CVT dengan teknologi G-Design Shift. Dengan teknologi tersebut, WR-V mampu menghasilkan performa akselerasi bertenaga serta efisiensi bahan bakar lebih baik.

Toyota Raize dibekali dengan dua pilihan mesin, yaitu mesin bensin konvensional dan mesin turbo. Mesin konvensional Raize menggunakan mesin 1,2 liter 3 silinder berkode WA-VE. Mesin tersebut menjanjikan tenaga 88 PS pada 6.000 RPM dengan torsi 112 Nm pada 4.500 RPM.

Sementara mesin turbo Raize mengusung mesin 998 cc 3 silinder turbo berkode 1KR-VET. Mesin turbo Raize mampu menghasilkan tenaga maksimal 98 PS pada 6.000 RPM dan torsi 140 Nm pada 2.400 – 4.000 RPM. Kedua mesin Raize dikawinkan dengan pilihan transmisi manual dan otomatis.

Baca Juga: Selain Mesin, Ini Perbedaan Lain Toyota Raize 1.0L Turbo dan 1.2L

Perbedaan Tampilan

Meskipun sama-sama SUV kompak, tampilan dari WR-V dan Raize tentu sangat berbeda. Berikut perbedaannya.

1. Tampilan Honda WR-V

WR-V hadir dengan ukuran yang kompak dan desain khas Honda. Mobil SUV kompak ini hadir dengan basis platform yang sama dengan Honda BR-V. Pada tampilan depan terdapat lampu utama LED yang tipis dan tajam berpadu dengan desain tesselated pada grille, serta sentuhan aksen krom.

Bergeser ke bagian samping, WR-V menyerupai sebuah coupe dengan pintu belakang yang diletakkan pada bagian samping bingkai jendela layaknya HR-V. Honda WR-V dibekali dengan velg 17 inci two-tone pada tips RS dan 16 inci single rone pada tipe E.

Bagian belakang dari WR-V tampak minimalis dengan lampu belakang LED bars yang terlihat sipit. Sementara tempat plat nomor diletakkan pada bagian bumper.

Secara dimensi, WR-V memiliki panjang 4.060 mm, lebar 1.780 mm, tinggi 1.608 mm, serta jarak sumbu roda 2.485 mm.

2. Tampilan Toyota Raize

Perbedaan Spesifikasi Honda WR-V dan Toyota Raize, Mana yang Lebih Unggul?

Dilihat dari eksterior, tampilan dari Toyota Raize terlihat lebih mengotak jika dibandingkan dengan Honda WR-V. Pada bagian depan, Raize hadir dengan grille trapezoidal tebal dan kokoh. Bumper dari Toyota Raize juga hadir dengan garis dan desain yang tajam. Mobil SUV kompak Toyota ini juga hadir dengan lampu utama dan DRL LED.

Pada bagian samping, Toyota Raize menggunakan velg berukuran 17 inci pada varian 1.0T. Sementara varian 1.2 menggunakan velg berukuran 16 inci.

Pada bagian belakang, Toyota Raize dilengkapi dengan lampu belakang berteknologi LED. Desain lampu belakang juga terlihat menyatu dengan aksen hitam pada bagian tengah dan logo Toyota.

Soal dimensi, Toyota Raize memiliki panjang 4.030 mm, lebar 1.710 mm, tinggi 1.635 mm, dan jarak sumbu roda 2.525 mm.

Interior

Berikut ini pembahasan mengenai bagian interior dari WR-V dan Raize.

1. Interior Honda WR-V

Perbedaan Spesifikasi Honda WR-V dan Toyota Raize, Mana yang Lebih Unggul?

WR-V hadir dengan penggunaan bahan kombinasi kulit dan fabric pada bagian kursi, serta center console box berbahan kulit. SUV kompak milik Honda ini juga menawarkan ruang bagasi yang cukup luas, ketersediaan banyak kompartemen, serta bangku belakang yang bisa dilipat 40:60.

Beralih ke bagian dashboard, WR-V dilengkapi dengan dua buah layar. Layar 4,2 inci TFT berfungsi untuk menampilkan informasi kendaraan, termasuk Honda Sensing, konsumsi bahan bakar, dan jarak tempuh perjalanan. Selain itu, pada bagian tengah dashboard terdapat layar berukuran 7 inci yang dilengkapi dengan koneksi telepon genggam.

2. Interior Toyota Raize

Perbedaan Spesifikasi Honda WR-V dan Toyota Raize, Mana yang Lebih Unggul?

Toyota Raize memiliki interior yang cukup sporty dan bernuansa hitam. Pada bagian dashboard, Toyota Raize dilengkapi dengan layar MID 7 inci TFT dengan tampilan interaktif dan modern. Layar dapat diganti dalam empat opsi tampilan yaitu Advanced, Exciting, Simple, dan Analog.

Selain itu terdapat juga fitur menarik lainnya seperti Steering Switch, Interior Illumination, serta Interactive 9 Inch Head Unit dengan floating design. Layar head unit-nya terkoneksi dengan smart device T-Link dan mempunyai fitur Personal Reminder, bahkan dapat dimanfaatkan sebagai pengingat aturan pelat nomor ganjil-genap dengan memasukkan data mobil ke dalam sistemnya.

Baca Juga: Honda Resmi Luncurkan SUV Kompak WR-V di Indonesia

Fitur

Baik WR-V dan Raize sudah dilengkapi dengan fitur keselamatan canggih dan modern. Berikut penjelasannya.

1. Fitur pada Honda WR-V

WR-V dilengkapi dengan berbagai fitur canggih. Teradapat fitur Walk-Away Auto Lock yang berfungsi mengunci pintu secara otomatis, Remote Engine StartSmart Entry System yang mempermudah masuk kendaraan tanpa kunci, serta Auto Foldable Side Door Mirror dengan LED Turning Signal. Mobil ini juga hadir dengan kamera belakang dan Auto Headlight.

Khusus varian tertinggi Honda WR-V dilengkapi dengan fitur keselamatan Honda Sensing. Fitur yang tersedia antara lain Collision Mitigation Brake System (CMBS), Auto-high Beam, Lane Keeping Assist SystemLead Car Departure Notification System (LCDN), Road Departure Mitigation (RDM), dan Adaptive Cruise Control (ACC).

2. Fitur pada Toyota Raize

Seluruh varian Toyota Raize sudah dilengkapi dengan fitur lengkap seperti em dengan Anti-lock Braking System (ABS), Vehicle Stability Control (VSC), Hill Start Assist (HSA), Seatbelt Warning, Rear Parking Sensor, Rear Parking Camera, serta Alarm+Immobilizer.

Khusus untuk varian atas 1.0T GR Sport dan GR SPort TSS, Raize sudah dilengkapi dengan 6 Airbags dan Pedal Misoperation Control. Selain itu, varian tertinggi juga sudah dilengkapi dengan Toyota Safety Sense (TSS).

Fitur TSS pada Raize meliputi Pre Collision System, Adaptive Cruise Control, Front Departure Alert, Lane, Departure Assist, Pedal Missoperation Control, Rear, Crossing Traffic Alert, dan Blind Spot Monitoring.

Harga Honda WR-V dan Toyota Raize

Berikut ini daftar harga dan varian WR-V dan Raize di Indonesia. Harga tersebut berstatus on the road DKI Jakarta.

Honda WR-V

  • E CVT = Rp271.900.000,-
  • RS CVT = Rp289.900.000,-
  • RS CVT TSS = Rp309.900.000,-

Toyota Raize

  • 1.2 G MT One Tone = Rp232.400.000,-
  • 1.2 G CVT One Tone = Rp247.300.000,-
  • 1.0T G MT One Tone = Rp251.900.000,-
  • 1.0T G MT Two Tone = Rp254.500.000,-
  • 1.0T G CVT One Tone = Rp266.900.000,-
  • 1.0T G CVT Two Tone = Rp269.500.000,-
  • 1.0T GR CVT One Tone = Rp280.800.000,-
  • 1.0T GR CVT Two Tone = Rp283.400.000,-
  • 1.0T GR CVT TSS One Tone = Rp302.500.000,-
  • 1.0T GR CVT TSS Two Tone = Rp305.100.000,-
Terima kasih telah membaca artikel

Perbedaan Spesifikasi Honda WR-V dan Toyota Raize, Mana yang Lebih Unggul?