Nuno Tavares Sulit Bertahan Di Marseille

755Sports.id – Nuno Tavares sulit bertahan di Marseille setelah dirinya dicoret dalam daftar skuad di pertandingan terakhir. Kemungkinan pihak klub akan memulangkan pemain Portugal itu ke Arsenal setelah masa peminjamannya berakhir. Padahal bek berusia 23 tahun tersebut tampil apik bersama Les Phoceens.
Dipinjam dari Arsenal pada awal musim lalu, Tavares mampu tampil apik di Liga Prancis. Bahkan sempat terdengar kabar jika dirinya akan pindah secara permanen ke Stadion Velodrome. Namun beberapa masalah yang dilakukan sang pemain membuat pihak klub enggan mempermanenkannya.
Nuno Tavares Sering Bermasalah
Marseille baru saja menyelesaikan pertandingan di Ligue 1 dengan melawan Lille. Sayang sekali klub tersebut gagal meraih kemenangan dengan skor akhir laga tercatat 2-1. Padahal pertandingan tersebut sangat penting mengingat Les Phoceens harus mempertahankan posisinya di 3 besar.
Selain hasil pertandingan, susunan pemain yang dibawa Igor Tudor juga menarik perhatian. Nama Nuno Tavares tidak ada dalam daftar starting XI yang diturunkan dalam laga melawan Lille. Bahkan namanya juga tidak ada dalam daftar pemain yang duduk di bangku cadangan.
Menggunakan skema 3-4-2-1, sang pelatih menurunkan Balerdi, Gigot, Mbemba, Kolasic dan Clauss untuk menjaga pertahanan. Sedangkan di bangku cadangan ada nama Eric Bailly dan Issa Kabore yang berposisi sebagai bek. Kemungkinan besar Tavares sudah tidak dimasukkan lagi dalam daftar skuad oleh Pelatih klubnya.
Sepertinya permasalahan yang terjadi antara sang pemain dengan Igor Tudor belum juga berakhir. Seperti yang diketahui, pada bulan April kemarin, Tavares dikeluarkan dari sesi latihan. Bek milik Arsenal itu terlibat bentrok dengan pelatih Les Phoceens di sesi latihan. Penyebabnya adalah sang pemain terlihat kurang semangat selama sesi latihan dan membuat marah sang pelatih.
Dugaan kuat mengatakan bahwa Tavares kembali membuat masalah dengan pelatihnya. Inilah kemungkinan besar alasan mengapa dirinya tidak masuk dalam daftar pemain yang dibawa ketika Marseille berkunjung ke markas Lille. Meskipun demikian, hingga saat ini belum diketahui secara pasti alasan di balik pemilihan skuad yang mencoret nama Tavares.
Berbagai permasalahan yang ditimbulkan oleh sang pemain membuat dirinya dibandingkan dengan Issa Kabore. Pemain yang dipinjam dari Manchester City itu juga menjalani musim yang cukup baik. Terlebih sikapnya juga sangat bagus sehingga berpeluang besar untuk dipermanenkan.
Sulit Bertahan Di Marseille
Masa peminjaman Nuno Tavares di Marseille akan berakhir di bursa transfer musim panas nanti. Mengingat berbagai masalah yang ditimbulkan, akan sulit bagi dirinya untuk bertahan di klub tersebut. Terlebih hubungannya dengan Igor Tudor juga masih belum membaik hingga kini.
Situasi tersebut akan memaksa bek berkebangsaan Portugal itu untuk pulang ke kota London. Pasalnya pihak Les Phoceens dipastikan enggan mempermanenkannya di akhir musim nanti jika melihat sikapnya selama masa peminjaman. Statistik 6 gol yang dicatatkan juga tidak akan berpengaruh pada masa depannya di Velodrome.
Masalah yang diciptakan oleh sang pemain selama berada di Stadion Velodrome dipastikan akan berpengaruh besar terhadap karirnya. Terutama dengan masa depannya di Arsenal yang masih tersisa 2 tahun lagi. Kemungkinan Mikel Arteta tidak akan memulangkannya setelah masa peminjaman berakhir.
Hampir bisa dipastikan jika sang pemain akan dijual oleh The Gunners ketika kembali pada bursa transfer nanti. Hal tersebut dikarenakan sang manajer tidak akan mentolerir sikap kurang profesional dari pemainnya. Karena hal itulah Nuno Tavares sudah harus memikirkan klub yang akan menjadi tempatnya melanjutkan karir.