Menikmati Serunya Berkemah Di Gunung Nglanggeran, Sebuah Gunung Api Purba

Berkemah di sebuah Gunung saja sendiri sudah sangat menyenangkan apalagi jika kalian melakukannya di sebuah gunung api purba yang tentu saja akan memberikan kalian sensasi berkemah yang cukup berbeda. Jika kalian sedang berada di Kabupaten Gunung Kidul ada sebuah gunung api purba yang dapat kalian kunjungi dan gunakan untuk aktivitas berkemah yang dimana merupakan sebuah lokasi wisata yang cukup populer.

Lokasi wisata yang kami maksud adalah Gunung Nglanggeran dan merupakan salah satu lokasi wisata yang cukup digemari oleh para pengunjung mau itu wisatawan lokal maupun wisatawan yang berasal dari luar Kota Gunung Kidul. Gunung Nglanggeran ini sendiri merupakan gunung yang cocok didaki oleh kalian para pemula karena Gunung Nglanggeran ini sendiri memiliki ketinggian yang tidak terlalu tinggi hanya sekitar 700 meter di atas permukaan laut.

Liburan kalian selama berada di Gunung Nglanggeran ini akan cukup nyaman karena sudah dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang cukup memadai selain itu juga ada cukup banyak aktivitas menarik dan menyenangkan yang dapat kalian lakukan saat berada di Gunung Nglanggeran ini. Nah, untuk itu pada ulasan kali ini kami akan memberikan kalian informasi mengenai daya tarik dan juga pesona yang ditawarkan oleh Gunung Nglanggeran kepada kalian yang akan datang berkunjung.

Yuk, ikuti dan simak ulasan kami di bawah ini hingga tuntas sehingga kalian akan mendapatkan gambaran yang jelas mengenai seberapa menyenangkannya menghabiskan waktu liburan kalian di Gunung Nglanggeran ini.

Fasilitas

Kalian akan menemukan cukup banyak fasilitas yang dapat kalian gunakan untuk membuat waktu liburan kalian semakin nyaman dan tentu saja membuat kalian dapat fokus untuk melakukan aktivitas menyenangkan saat berada disini. Dan fasilitas yang dapat kalian temukan dan gunakan di lokasi wisata Gunung Nglanggeran adalah sebagai berikut :

  • Area parkir yang cukup luas dan aman sehingga kalian dapat meninggalkan kendaraan kalian dengan tenang dan fokus untuk menikmati waktu liburan kalian dengan nyaman
  • Sebuah Mushola yang dapat kalian gunakan untuk menunaikan ibadah kalian selama berada di Gunung Nglanggeran ini
  • Area perkemahan yang tentu saja dapat kalian gunakan untuk menghabiskan malam kalian dengan cara berkemah
  • Gazebo atau pondok – pondok yang dapat kalian gunakan untuk bersantai sambil menikmati keindahan alam yang ditawarkan Gunung Nglanggeran
  • Warung – warung yang menjual makanan dan juga minuman yang dapat kalian kunjungi saat lapar dan haus.
  • Toilet yang cukup bersih dan terawat dengan cukup baik pula

Dengan fasilitas yang sudah cukup memadai ini akan membuat waktu liburan kalian tidak hanya menyenangkan akan tetapi juga nyaman.

Aktivitas

Dengan fasilitas yang cukup lengkap yang memadai ditambah dengan pemandangan alam yang indah membuat kalian dapat melakukan cukup banyak aktivitas yang tidak hanya menarik tapi juga menyenangkan. Dan aktivitas tersebut adalah sebagai berikut :

Menikmati Keindahan Gunung Nglanggeran

Menikmati Serunya Berkemah Di Gunung Nglanggeran, Sebuah Gunung Api Purba
Sumber Gambar: Google Maps @ haiban najid

Lokasi wisata Gunung Nglanggeran ini menawarkan kalian pemandangan yang sangat indah dan tentu saja dapat kalian nikmati sepuas kalian, kalian juga akan menemukan beberapa gazebo yang dapat kalian gunakan. Kalian dapat bersantai di gazebo yang sudah disediakan sambil menikmati keindahan alam Gunung Nglanggeran apalagi jika kalian ditemani dengan camilan lezat dan juga kopi susu panas.

Budaya Dan Kerajinan Yang Khas

Menikmati Serunya Berkemah Di Gunung Nglanggeran, Sebuah Gunung Api Purba
Sumber Gambar: KRJOGJA

Warga lokal masih sangat menjaga tradisi mereka sehingga jika kalian datang pada waktu yang tepat maka kalian dapat menyaksikan pagelaran Kirab Budaya yang tentu saja menjadi salah satu daya tarik utama dari lokasi wisata ini. Selain itu kalian juga dapat belajar untuk membuat kerajinan kayu yang dimana kemudian dibuat menjadi topeng, gelang dan kerajinan lainnya.

Berkemah Di Gunung Nglanggeran

Menikmati Serunya Berkemah Di Gunung Nglanggeran, Sebuah Gunung Api Purba
Sumber Gambar: reresepan.com

Buat kalian yang ingin menghabiskan malam kalian di Gunung Nglanggeran, kalian dapat membawa perlengkapan berkemah dan kemudian mendirikan tenda di area perkemahan yang sudah disediakan oleh pihak pengelola. Berkemah disini juga membuat kalian tidak perlu buru – buru saat akan menikmati keindahan alam seperti Sunrise dan juga Sunset yang sangat menyenangkan.

Lokasi Dan Alamat Gunung Nglanggeran

Jika kalian ingin menikmati keindahan alam yang ditawarkan oleh Gunung Nglanggeran ini kalian dapat mengunjungi lokasinya yang berada di Nglanggeran Wetan, Nglanggeran, Patuk, Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Lokasinya sendiri cukup dekat dengan pusat Kota Yogyakarta, jaraknya sendiri hanya sekitar 15 kilometer dan dapat kalian capai dalam waktu kurang dari 30 menit.

Lokasinya sendiri sudah dapat kalian akses dengan cukup mudah karena kondisi jalannya sendiri sudah sangat baik untuk kalian lalui menggunakan kendaraan pribadi, mau itu kendaraan roda dua maupun kendaraan roda empat.

Menikmati Serunya Berkemah Di Gunung Nglanggeran, Sebuah Gunung Api Purba  Menikmati Serunya Berkemah Di Gunung Nglanggeran, Sebuah Gunung Api Purba

Terima kasih telah membaca artikel

Menikmati Serunya Berkemah Di Gunung Nglanggeran, Sebuah Gunung Api Purba