Masih Relate kah Zodiak di Kehidupan Kita Saat Ini?

Jakarta

Di dunia yang serba modern dan digital saat ini, ternyata masih banyak orang mempercayai zodiak sebagai salah satu pedoman hidup. Percintaan, karir pekerjaan, dan sifat seseorang merupakan hal-hal yang dicari informasinya dengan zodiak sebagai patokannya. Lantas, mengapa banyak orang masih menggunakan zodiak sebagai patokan untuk menilai karakter seseorang?

Dalam program e-Life pada hari Jumat (19/05/2023), Adriana Amalia M.Psi., Psikolog selaku Psikolog Klinis dan CEO Asa Berdaya menjelaskan bahwa, zodiak memang masih relate dengan kehidupan kita karena masih banyak yang mengakses, membaca dan mempelajari.

“Manusia sejak dahulu kala memang berusaha memastikan keberadaan kita, memahami diri kita, ingin tahu apakah hidup kita bermakna atau tidak, bagus dan tidak dan sebagainya. Di mana astrologi dan zodiak merupakan salah satu sistem tertua untuk memahami hal hal yang sebelumnya disebutkan. Hal ini membuat seseorang jadi tertarik ke zodiak untuk melihat identitas diri mereka seperti apa dan mencari validitas tentang konsep diri mereka,” ujar Adriana Amalia, M.Psi., Psikolog


Selain itu menurut Adriana Amalia, M.Psi., Psikolog, zodiak dan astrologi juga memberikan efek peta hidup yang membuat lebih tenang dan bisa memberikan dorongan pada kehidupan manusia.

“Zodiak dan astrologi memberikan sebuah peta atau makna untuk hidup manusia sehingga efek peta hidup itu membuat kita lebih tenang, lebih punya kepastian dan memberikan dorongan pada kehidupan manusia untuk melakukan suatu hal,” tambahnya.

(mjt/mjt)

Terima kasih telah membaca artikel

Masih Relate kah Zodiak di Kehidupan Kita Saat Ini?