Lenovo Perkenalkan Tablet Android Terbaru Tab P11

Jakarta, – Setelah merilis tablet Android Tab P11 pro pada bulan Agustus 2020 lalu, Lenovo kembali mengungumkan akan merilis kembali Tab P11 di 2021, dengan harga yang lebih terjangkau.

Merujuk pada spesifikasinya, seperti dikutip dari GSMArena, Jumat (8/1) Tab P11 ini akan hadir dengan IPS LCD 11 inci dengan resolusi 2000 x 1200-piksel, chipset Snapdragon 662 dan satu yang diletakan pada bagian belakang, setajam 13MP kemudian juga terdapat kamera selfie 8MP dibagian depan.

Baca juga: Keberadaan Tablet Baru Lenovo Mulai Terendus     

Perangkat yang pas untuk menjawab kebutuhan hiburan maupun mendukung kerja atau belajar jarak jauh ini disamatkan baterai yang terbilang cukup bongsor yaitu 7.500 mAh, dengan pengisian daya 20W melalui USB-C.

Kemudian tablet ini juga berjalan di Android 10, dan memiliki dua konfigurasi memori penyimpanan sebagai pilihan yaitu versi 4/64GB dan trim 6/128GB. Keduanya hadir dengan slot microSD untuk dapat mengekspansi penyimpanan lebih besar jika memang dibutuhkan pengguna.

Baca juga: Tablet Akan Alami Pertumbuhan pada 2021

Selanjutnya tab P11 yang dibandrol $ 229,99 atau sekitar Rp3,2 jutaan untuk versi 4/64GB ini juga telah mendukung konektivitas Wi-Fi 6 dan juga memiliki pengaturan quad-speaker.

Kemudian jika ingin melengkapi fitur untuk mempertajam fungsi tab P11, Lenovo juga mengabarkan jika produk terbarunya itu akan tersedia aksesoris penunjang seperti keyboard, dock dan pena digital yang dapat dibeli secara terpisah.

Terima kasih telah membaca artikel

Lenovo Perkenalkan Tablet Android Terbaru Tab P11