Kapan Marc Marquez Bisa Balapan Lagi Setelah Operasi?

Jakarta

Marc Marquez sudah menjalani operasi dengan sukses. Lantas kapan ia bisa balik ke lintasan dan balapan lagi? Begini kata manajer timnya.

Marc Marquez bernasib sial dalam balapan seri pertama kelas primer dalam MotoGP Spanyol di sirkuit Jerez pada akhir pekan lalu. Juara dunia enam kali MotoGP itu mengalami crash saat balapannya memasuki putaran ke-21.

Akibat insiden tersebut, rider 27 tahun asal Spanyol itu mengalami cedera di bagian lengan dan harus naik meja operasi, yang kemudian sudah berjalan dengan sukses. Marc Marquez pun posting di Instagram, mengabarkan kondisinya.

“Hai semua!” kata Marc Marquez mengawali caption di posting tersebut.

“Operasinya berjalan dengan sukses dan saya merasa lebih baik! Terima kasih buat Dr. Mir dan seluruh timnya. Saya sudah tak sabar menantikan proses pemulihan! Terima kasih atas pesan-pesan dukungan dari kalian semua!”

Pertanyaan selanjutnya adalah, kapan Baby Alien bisa balapan lagi dalam usahanya mempertahankan gelar juara? Manajer tim Repsol Honda, Alberto Puig, menyatakan bahwa pihaknya masih akan bersabar dalam memantau situasi perkembangan kondisi Marc Marquez.

“Marc akan butuh waktu untuk memulihkan diri, tapi kami gembira dengan seluruh prosesnya. Dokter Mir dan timnya sudah menangani seluruh situasi, sejak insiden, dan melakukan operasi dengan sukses,” kata Puig seperti dilansir Autosport.

“Mengetahui operasi sudah berjalan dengan baik memberi banyak motivasi buat tim Repsol Honda, tapi kami harus bersabar melihat bagaimana proses pemulihan Marc dan memahami kapan sekiranya ia bisa kembali lagi,” ucapnya menjelaskan.

Puig juga mengonfirmasi bahwa rider LCR Honda Cal Crutchlow juga telah menjalani operasi pada pergelangan tangan. Crutchlow kini akan berusaha mengendarai motornya pada hari Jumat, saat sesi latihan MotoGP Andalusia.

“Cal Crutchlow juga sudah menjalani operasi dengan baik dan secara umum, ia berkeinginan menguji kondisi pergelangan tangannya pada hari Jumat. Kami optimistis mengenai keikutsertaannya dalam balapan mendatang,” ucap Puig.

Jika Crutchlow tampaknya akan bisa tampil dalam balapan seri kedua kelas primer MotoGP 2020, yang juga dilangsungkan di sirkuit Jerez, Marc Marquez diprediksi paling cepat baru bisa balik pada seri ketiga, MotoGP Republik Ceko di Brno, pada bulan Agustus mendatang.

Terima kasih telah membaca artikel

Kapan Marc Marquez Bisa Balapan Lagi Setelah Operasi?