Jika Gagal ke UCL, Liverpool Masih Jadi Magnet Pemain Top

755Sports.id – Liverpool berpotensi gagal mendapatkan tiket berlaga di Liga Champions musim depan. Kendati demikian, Virgil van Dijk menilai masih banyak pemain top yang tertarik untuk pindah ke Anfield.
Musim 2022/23 ini tidak berjalan memuaskan bagi klub asal Merseyside tersebut. Pasukan Jurgen Klopp tampil inkonsisten di sepanjang musim dan sempat berada di papan tengah klasemen Premier League.
Performa mereka membaik jelang akhir musim dengan meraih serangkaian kemenangan. Namun, Liverpool kembali menelan hasil kurang baik pada pekan ke-37 Premier League di tengah perebutan empat besar yang ketat.
Jordan Henderson cs hanya mampu bermain imbang 1-1 saat menjamu Aston Villa di Anfield. Bahkan, mereka nyaris kalah andai gol Roberto Firmino di penghujung pertandingan tidak tercipta.
Hasil imbang tersebut membuat kans Liverpool untuk mengakhiri musim di empat besar menjadi sangat tipis. Agar bisa mewujudkan itu, The Reds harus bisa meraih kemenangan pada laga terakhir mereka. Namun, mereka juga harus berharap Manchester United menelan kekalahan di dua pertandingan terakhir liga.
Liverpool Masih Menjadi Magnet
Jurgen Klopp kabarnya akan melakukan perombakan skuat besar-besaran di musim panas nanti. Namun, ada kekhawatiran mereka kesulitan mendatangkan pemain top karena tidak akan berlaga di Liga Champions musim depan.
Virgil van Dijk kemudian ditanya apakah absennya Liverpool di Liga Champions akan memengaruhi keputusan pemain untuk bergabung ke Anfield. Bek asal Belanda itu menjawab dengan tegas bahwa hal itu tidak akan terjadi.
“Tidak! Pramusim akan menjadi sesuatu yang sangat besar. Semua orang tahu kami dalam masa transisi, saya sedang naik daun dan punya opsi untuk bergabung ke klub lain. Tapi Liverpool pada akhirnya mengetuk hati saya sehingga saya akan tertarik untuk bergabung,” ujar Van Dijk.
Van Dijk mengaku optimis timnya bisa mendapatkan pemain-pemain yang mereka incar di musim panas nanti. Namun, ia juga tidak akan menghormati keputusan pemain yang menolak bergabung karena Liverpool tidak berlaga di Liga Champions.
“Saya kira itu tidak akan banyak berubah. Namun, semuanya bisa terjadi, jika seorang pemain ingin bermain di Liga Champions, jadi mungkin itu ambisi mereka,” sambungnya.
Rekrut Gelandang Baru
Jurgen Klopp kabarnya memprioritaskan untuk membenahi lini tengah timnya. Ia menilai lini tengah sangat membutuhkan peremajaan. Di samping itu, ada tiga pemain yang berposisi sebagai gelandang akan dilepas di akhir musim ini.
Liverpool sebelumnya dikabarkan gagal dalam perburuan Jude Bellingham. Namun, The Reds sekarang sudah memiliki target transfer lain untuk pos gelandang. Mereka berencana mendatangkan gelandang Brighton, Alexis Mac Allister.
Rumor ini berpotensi menjadi kenyataan. Sebab, Brighton juga sudah siap berpisah dengan penggawa timnas Argentina itu. Mac Allister sendiri kabarnya sudah hampir menyepakati kontraknya dengan Liverpool.