Infinix Note 8 Siap Kolab Dengan Mobile Legend

Game ponsel menjadi daya tarik tersendiri bagi para peminatnya. Berbagai kalangan mulai dari anak sampai dengan dewasa banyak yang memainkan game pada perangkat ponsel karena dinilai ekonomis dan lebih ringkas ketimbang bermain di laptop ataupun konsol.

Mobile Gamers di Indonesia asendiri jumlahnya tidak sedikit, menurut Mobile Marketing Association atau MMA terdapat kurang lebih 60 juta mobile gamer di Tanah air dan akan semakin meningkat pada tahun 2020 ini. Memainkan game ponsel ini sudah menjadi aktivitas yang rutin dilakukan oleh masyarakat lintas usia dan gender. Bahkan studi menunjukan bahwa rata-rata orang Indonesia bermain game selama 53 menit perharinya.

Infinix Note 8 Siap Kolab Dengan Mobile Legend

Banyak perusahaan ponsel lokal maupun luar yang tertarik untuk menggolangkan bisnis ponsel game miliknya karena potensi tersebut. Mereka berlomba untuk menghadirkan ponsel yang cocok secara spek dan finansial, tidak terkecuali dengan perusahaan Infinix Mobility. Perusahaan tersebut akan meluncurkan smartphone anyar mereka yakni Infinix Note 8 ke Indonesia.  

Ponsel Infinix Note 8 ini merupakan ponsel yang termasuk Mid Segment. Ponsel ini berhasil terjual lebih dari 20.000 unit pada Super Brand Day di e-commerce Lazada Oktober lalu. Angka tersebut menjadi pendongkrak semangat bagi Infinix untuk lebih meningkatkan promosinya.

Untuk spesfikasi Infinix Note 8 memiliki performa yang cukup baik dan yang paling menonjol adalah pada chipset Helio G80, layar yang mumpuni dan kamera dengan resolusi 64 MP. Ketiga poin tersebut bisa menjadi penunjang yang baik untuk merasakan pengalaman bermain game dan juga photografi. 

Baca Juga

Infinix Note 8 kini akan berkolaborasi dengan game paling terkemuka di Indonesia yaitu Mobile Legend. Game ini banyak sekali dimainkan orang Indonesia, pasti kita tidak jarang melihat teman atau keluarga kita memainkan game ini. 

Pada peluncurannya bersama Mobile Legend,dikabarkan bahwa ponsel ini akan hadir dengan performa dan spesfikasi yang lebih baik guna menunjang para mobile gamers agar bisa tetap bermain game dengan nyaman. Menurut Sergio Ticoalu selaku Country Marketing Manager Infinix, dipilihnya game Mobile Legend karena popularitasnya. Selain itu ia menilai bahwa banyak mobile gamers di Indonesia yang berprestasi.

Infinix Note 8 yang berkolabirasi dengan Mobile Legend akan menjadikan 3 hero terbaru yakni Gatot Kaca, Kadita dan Lancelot sebagai ikonnya. Mereka juga kini menyerukan promosinya dengan tagar #Antikalah untuk peluncuran kali ini. Perangkat ini akan hadir di Indonesia pada tanggal 9 November dan bisa dibeli di platform Lazada promo 11.11 pada tanggal 11 November 2020 dengan harga yang cukup terjangkau yaitu Rp. 1 Jutaan.

Terima kasih telah membaca artikel

Infinix Note 8 Siap Kolab Dengan Mobile Legend