Google Maps Gulirkan Fitur Profil Seperti Media Sosial

Jakarta, Selular. ID – Pengguna Google Maps akan diberikan kebebasan untuk memiliki akun profil mereka sendiri dan dapat mengikuti siapapun.

Hal ini dapat dilakukan setelah Google melakukan pembaruan fitur untuk Google Maps. Yang memungkinkan mengikuti pengguna lain pada aplikasi.

Seperti dikutip Android Police, fitur ini diluncurkan secara Global pada Kamis (30/06). Jika pengguna Google Maps telah berbagi foto, ulasan, atau daftar secara publik, sekarang dapat mengikuti mereka dan mendapatkan rekomendasi, saran, dan pembaruan yang dikirimkan ke tab Pembaruan di Google Maps.

Semua foto, ulasan, atau daftar akan tertaut pada akun profile, lengkap dengan tombol “ikuti” dan jumlah pengikut yang serupa dengan tampilan milik Twitter atau Facebook.

Sebelumnya, pengguna hanya dapat mengikuti pemandu lokal terpilih untuk mendapatkan rekomendasi tempat di sekitar mereka.

Pembaruan ini  menjadi perpanjangan tangan dari fitur uji coba terbatas yang sudah hadir pada tahun lalu.

Baca Juga :Google Maps Andalkan Fitur Live View AR, Tentukan Lokasi Baru

Google Maps telah melakukan pembaruan UI Android Auto. Dalam pembaruan ini, pada aplikasi Google Maps versi 10.45, muncul antarmuka yang diperbarui ketika menggunakan aplikasi mandiri Android Auto. Pembaruan itu menyajikan tampilan baru dengan tombol yang diperbarui dan lebih banyak menu.

Arah dan rambu selama navigasi sekarang memiliki sudut membulat dan memakan sedikit ruang sehingga pengguna masih bisa melihat beberapa peta di belakang.

Terima kasih telah membaca artikel

Google Maps Gulirkan Fitur Profil Seperti Media Sosial