Frengky Missa Berstatus Loan, The Jackmania Menyayangkan

755Sports.id – Ada kabar cukup mengejutkan bagi The Jackmania, Frengky Missa diloan Persija Jakarta di musim Liga 1 Indonesia mendatang. Sontak, ketika mengetahui kabar ini para pendukung Macan Kemayoran tersebut pun langsung mengeluarkan komentar bernada menyayangkan. Dikarenakan, sang pemain dinilai memiliki kapasitas yang lebih untuk bermain di Ibukota.
Para pendukung menilai keputusan manajemen Persija Jakarta terlalu gegabah untuk meminjamkan pemain timnas tersebut ke klub lain. Mengingat di awal musim Liga 1 lalu, Frengky memberikan permainan yang cukup impresif. Walaupun setelah ikut panggilan timnas, jam bermainnya menjadi berkurang dan jarang terlihat dipilih sebagai starter dalam pertandingan.
Frengky Missa Diloan Persija
Pada Liga 1 Indonesia musim yang lalu nama Frengky Missa cukup akrab di telinga para Jackmania. Hal tersebut karena pemain muda berusia 19 tahun tersebut kerap dijadikan andalan oleh sang pelatih, Thomas Doll.
Akan tetapi, sayangnya, secara mengejutkan manajemen Persija Jakarta mengumumkan jika sang pemain akan dilepas dengan status loan. Menyusul dua rekan satu timnya yang telah diumumkan loan sebelumnya, yakni Ginanjar Wahyu dan Achmad Maulana Syarif.
Terkait kabar ini, manajemen Macan Kemayoran sendiri memang belum memberikan konfirmasi terkait alasannya. Akan tetapi banyak yang menduga motifnya karena sang pelatih punya terlalu banyak punggawa andalan untuk dimainkan.
Kenyataan tersebut membuat Frengky Missa dan kawan-kawannya menjadi opsi cadangan untuk diturunkan dalam skema. Itulah mengapa keputusan untuk meminjamkan ke klub Liga 1 Indonesia yang lain jadi pilihan.
Argumentasi tersebut rasanya memang cukup masuk akal, mengingat Persija Jakarta sendiri diketahui memiliki sejumlah pemain muda potensial. Salah satunya adalah Ilham Rio Fahmi yang lebih dekat dengan Thomas Doll dibandingkan Frengky Missa.
Lebih lanjut, mengenai status loan ini, manajemen Persija pun menaruh harapan yang besar kepada tiga pemain mudanya. Khususnya terkait pengalaman di klub baru nanti yang diekspektasikan dapat memberi pelajaran dan bisa dikembangkan saat di kemudian hari kembali ke Macan Kemayoran.
Belum Ada Klub Tujuan
Meski status loan terhadap ketiga pemain termasuk Frengky Missa secara resmi telah diumumkan oleh manajemen Persija Jakarta, hingga sekarang belum jelas klub mana tujuannya. Artinya, ketiga pemain masih dapat dikatakan bebas dan mungkin untuk bergabung ke klub mana saja.
Dengan kata lain, bisa saja tujuan Frengky Missa dan kawan-kawannya yang diloan adalah klub rival Persija Jakarta di Liga 1 Indonesia. Bila ini benar-benar terjadi maka tentu menjadi masalah bagi Jackmania sendiri. Sebab, sebagai pendukung jelas ingin bila sang pemain andalan berjuang untuk Macan Kemayoran saja dan bukan klub lainnya.
Melihat secara jeli mengenai peristiwa yang terjadi, maka pantas rasanya jika Jackmania ramai menyayangkan keputusan Frengky Missa diloan Persija. Dikarenakan, ada potensi sang pemain didapatkan rival dan menjadi musuh di laga-laga krusial mendatang.