Conor McGregor Liburan, Isap Ganja

Jakarta

Conor McGregor sedang menikmati masa pensiun dari UFC. Dia liburan ke pantai dan mengisap ganja.

7 Juni kemarin, Conor McGregor mengumumkan pensiun dari UFC via Twitter pribadinya. Nyatanya, dia sudah tiga kali melakukan hal serupa dalam empat tahun terakhir.

Lewat media sosial pribadinya, pria asal Irlandia itu memposting aktivitas sehari-harinya. Terbaru, ‘The Notorious’ memposting foto sedang liburan di Monaco.

Conor McGregor menghabiskan waktu dengan bermain water sport, sampai bersantai di pinggir pantai.

Lihat sumber gambar di Instagram

Tak hanya itu, Conor McGregor juga memposting foto sedang mengisap ganja!

Usut punya usut, ganja bukan suatu hal yang asing bagi petarung UFC. Asal tahu saja, beberapa petarung UFC nyatanya suka mengisap ganja.

Dilansir Sport Bible, Athletic pernah melakukan survei kepada 170 petarung MMA profesional. Hasilnya, 76,5 persen dari mereka mengkonsumsi ganja.

Tujuannya, untuk terapi pemulihan dan menghilangkan stress. Mereka menggunakan produk Cannabidiol (CBD). CBD adalah senyawa ganja yang bersifat non psikoaktif yang memiliki sifat terapi untuk kesehatan.

University of Kentucky di Amerika Serikat pernah melakukan penelitian tentang CBD. CBD bisa mengurangi kerusakan saraf sebanyak 48,8% di entorhinal korteks.

Meski begitu, konsumsi ganja bagi atlet tarung bebas masih jadi perdebatan. USADA (Badan Anti-Doping AS), masih mengkaji hal tersebut secara mendalam dan belum memutuskan apakah pemakaian ganja dibolehkan atau dilarang.

Wakil Presiden Kesehatan dan Kinerja Atlet UFC, Jeff Novitzky juga tahu tentang para petarung MMA yang mengkonsumsi ganja. Namun, dia tidak berkomentar banyak.

“Yang terpenting adalah keselamatan atlet, tentu kami tidak mau para petarung menggunakan obat-obatan tertentu yang bisa membuat ketagihan dan berbahaya,” ujarnya terkait aktivitas isap ganja itu, seperti yang dilakukan Conor McGregor.

Terima kasih telah membaca artikel

Conor McGregor Liburan, Isap Ganja