
Uji Coba TikTok Stories

Inspirasi fitur stories nampaknya menjadi tren di social media lain. Setelah Instastories menjadi tren beberapa tahun terakhir. Tiktok dikabarkan akan memunculkan fitur Stories juga.
Aplikasi tiktok akan meluncurkan fitur berjudul “TIkTok Stories” yang disebut mirip dengan salah satu fitur instagram. Fitur TikTok Stories sama seeperti Instastroies diana pengguna bisa membagikan foto, video, atau konten lainya dengan durasi yang sama sebelum terhapus sendiri yaitu 24 jam lamanya.

Untuk membuka fitur TIkTok Stroies pengguna cukup (swipe up) ke arah kanan setelahnya akan muncul dua ikon yaitu “Create” dan “Stories”.
Post TikTok Stories dari akun yang diikuti pun akan berada di sisi kiri dan disusun secara vertikal. Uniknya, Anda juga bisa menjumpai Stories orang lain yang tidak Anda ikuti. Mungkin ini akan menjadi kekuatan tersendiri bagi TikTok Stories mengingat dari social media lain hanya orang yang diikuti saja yang ditunjukan storiesnya
Dengan begitu, pengguna dapat memberi komentar pada unggahan konten TikTok Stories siapapun karena bersifat publik. Namun, belum dipastikan, apakah nantinya akan ada opsi privat atau tidak.
Anda dapat mengunggah ke TikTok Stories dengan menambahkan komponen seperti teks, stiker, lagu, efek, atau ornamen lain sebagai pemanis dari konten yang akan di-upload.
Selain itu juga ada juga tab lain di mana pengguna bisa melihat berapa banyak views dari konten TikTok Stories yang dibagikan.
Kendati demikian, fitur TikTok Stories saat ini disebut masih dalam tahap pengembangan dan belum diketahui kapan akan dirilis secara resmi kepada publik.
Stories sendiri sebenarnya bukan fitur original Instagram. Jejaring sosial yang dimiliki Facebook itu awalnya menjiplak fitur Stories dari Snapchat yang mempelopori fitur chating dan stories pertama.
Tiktok Stories akan sangat terkenal dan pengguna TikTok akan menggunakanya untuk mempromosikan dan berbagi informasi secara masif. Karena fitur Tiktok Stories yang bisa melihat orang lain yang tidak kita ikuti maka akan meningkatkan creator yang baru atau yang naik daun.
Uji Coba TikTok Stories
