Boleh Saja Gunakan Disinfektan untuk Sterilkan Kabin Mobil, Asal Jangan di Bagian Ini

Artikel Oto – Penggunan cairan disinfektan lazim digunakan untuk mengurangi penyebaran virus, terlebih di masa pandemi seperti saat ini. Namun, bolehkah menggunakan cairan disinfektan ketika sedang membersihkan atau sterilisasi interior mobil?
Cairan disinfektan pada umumnya berbasis alkohol dengan kandungan 70 persen. Namun, cairan disinfektan yang menggunakan kandungan alkohol ini terkadang tidak cocok untuk beberapa jenis interior mobil.
Seperti dilansir detikcom yang mengutip laman resmi Hyundai Indonesia, cairan disinfektan ini sebenarnya sah untuk digunakan pada interior mobil terutama pada bagian yang keras.
“Alkohol 70 persen sangatlah sah digunakan pada interior, terutama bagian yang keras, misalnya dashboard, panel pintu, gagang pintu dan lainnya,” tulis Hyundai di artikel yang diunggah ke laman resmi Hyundai Indonesia.
“Namun alkohol 70 persentidaklah baik untuk jok kulit. Mengapa? Karena jok kulit seperti pada mobil Hyundai memiliki lapisan pelindung UV yang bisa saja rusak bila terlalu sering terkena alkohol,” lanjut penjelasan tersebut.
Menurut Hyundai, jok kulit yang rusak pelindung UV-nya akan membuat warna dari jok pudar dan lapisan jok mengalami kerusakan seperti pecah-pecah. “Sehingga untuk bagian yang mengandung kulit, disarankan untuk melakukan pengelapan dengan air dan sabun,” tulis Hyundai.
Dari penjelasan Hyundai ini, pemilik mobil diharuskan untuk lebih memperhatikan interior atau bagian mobil mana yang mau diberikan disinfektan.
Baca juga: Asal Pasang Bohlam Bisa Sebabkan Mika Lampu Mobil Kekuningan, Simak Penjelasannya
Umumnya, cairan disinfektan ini diberikan kepada bagian yang sering disentuh seperti setir, tombol-tombol di bagian sistem hiburan, gagang pintu, shifter dan lainnya. Untuk bagian tersebut, dirasa aman terkena cairan disinfektan karena menggunakan material keras.
Pemilik kendaraan juga dapat menggunakan metode disinfektan dengan uap atau fogging. Metode ini dianggap lebih aman untuk beberapa bagian interior yang mengandung material kulit.