
Tecno Ungkap Kehadiran Phantom X, Bawa Keunggulan di Sektor Kamera

Jakarta, – Sejak kehadirannya di industri smartphone, Tecno berfokus pada perangkat entry-level dan mid-range untuk pasar negara berkembang. Tetapi perusahaan ingin tumbuh ke segmen yang lebih atas lagi.
Maka dari itu, mereka meluncurkan ‘Phantom’ sebagai sub-merek terpisah yang akan menciptakan perangkat premium. Dan Phantom X merupakan ponsel pertama dengan merek baru dan memiliki perangkat keras kamera yang cukup mengesankan baik di bagian depan maupun belakang.
Tiga kamera belakang menampilkan modul utama 50MP dengan sensor 1/1.3” besar. Sensor ini memiliki Dual Pixel, Laser autofocus dan berada di belakang lensa f/1.85.
Baca juga: Rekomendasi 5 Smartphone 5G ‘Terkini’ Mulai Rp3 jutaan
Selanjutnya adalah telefoto 13MP dengan lensa 50mm, yang disebut sebagai kamera potret. Selain bagus untuk bidikan potret, kamera ini juga memiliki kemampuan zoom hingga 2x. Modul ketiga memiliki lensa ultrawide 120º dan sensor 8MP. Kamera-kamera ini didukung oleh lampu LED.
Phantom X memiliki kamera selfie 48MP di bagian depan, yang digabungkan dengan modul ultrawide 8MP. Keduanya juga dilengkapi dengan lampu flash LED ganda.
Spesifikasi lainnya juga terlihat cukup bagus, dimulai dengan layar Super AMOLED 6,7 inci beresolusi Full HD+. Disertakan juga refresh rate 90Hz. Perusahaan juga memasangkan Gorilla Glass 5 di bagian depan dan belakang perangkat. Pembaca sidik jari terpasang di layar.
Baca juga: 5 Rekomendasi Smartphone Xiaomi Harga Dibawah Rp2 Juta
Phantom X ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G95. Chip 12nm dengan dua inti Cortex-A76 dan GPU Mali-G76 MC4 ini dipadukan dengan RAM 8 GB dan internal 256 GB.
Baterainya berkapasitas 4.700 mAh dan mendukung pengisian cepat 33W. Pengisian daya selama 30 menit sudah cukup untuk menghidupkan kembali baterai hingga 70%.
Smartphone Phantom X kabarnya akan diperkenalkan pada bulan depan mendatang. Sayangnya label harga belum diungkap.
Tecno Ungkap Kehadiran Phantom X, Bawa Keunggulan di Sektor Kamera
