Shopee Affiliates Program

Samsung Bersiap Luncurkan Galaxy M32  

Jakarta, – Sesuai jadwal, Samsung mengumumkan Galaxy M32 untuk pasar India. Perangkat ini mengemas baterai besar 6.000 mAh bersama layar AMOLED 6,4 inci dengan kecepatan refresh 90Hz dan chipset Mediatek Helio G80.

Pada bagian depan perangkat ini memiliki poni berbentuk tetesan air untuk kamera selfie 20MP. Layarnya memiliki resolusi FHD+ dan dapat menghasilkan kecerahan hingga 800 nits. Sisi kanan menampung tombol power yang juga berfungsi ganda sebagai pemindai sidik jari.

Baca juga: Vivo Bersiap Luncurkan V21 di Indonesia    

Kemudian kamera utama pada M32 ini mengusung lensa 64MP di bagian belakang yang dikelompokkan bersama kamera ultrawide 8MP dan dua modul 2MP untuk pemotretan makro dan kedalaman.

Kemudian pada sisi dapur pacunya sendiri terdapat, chipset Helio G80 SoC yang dipasangkan dengan RAM 4/6GB dan penyimpanan 64/128GB yang dapat diperluas. Bagian depan perangkat lunak ditutupi oleh Android 11 dengan OneUI 3.1 di atasnya.

Lalu untuk melengkapi kinerja perangkat ini, dibenami baterai 6.000 mAh dilengkapi dengan dukungan untuk pengisian daya 25W. Ponsel ini juga menawarkan jack headphone dan konektivitas Bluetooth 5.0.

Baca juga: Laporan: Samsung dan Vivo, Vendor Smartphone 5G dengan Pertumbuhan Tercepat

Untuk harganya sendiri, Galaxy M32 hadir dengan varian warna hitam dan biru, dan 2 dua pilihan RAM dan ruang penyimpanan, yaitu 4/64GB berharga INR 14.999 atau Rp2,9 jutaan  sedangkan varian 6/128GB seharga INR 16.999 atau kurang lebih Rp,3,3 Jutaan.

Penjualan pertama dimulai pada 28 Juni secara eksklusif melalui Amazon. Dan sejauh ini belum ada kabar apakah perangakat ini bakal dijual di luar pasar India, termasuk di Indonesia. Namun mengingat ponsel ini merupakan kelas menengah kemungkinan akan banyak pasar lagi yang dituju untuk Galaxy M32 ini.

Terima kasih telah membaca artikel

Samsung Bersiap Luncurkan Galaxy M32