8 Cara Memperbesar Mr P Alami Tanpa Obat

Jakarta –
Bagi kebanyakan pria, ukuran penis menentukan kepercayaan dirinya, terutama saat berhubungan intim. Namun, terdapat cara yang bisa dilakukan pria untuk memperbesar penis secara alami tanpa obat.
Ukuran penis sendiri sebenarnya ditentukan oleh banyak faktor, salah satunya adalah gaya hidup. Oleh sebab itu, melakukan sedikit perubahan gaya hidup serta melakukan sejumlah kebiasaan baru bisa membantu memperbesar ukuran penis.
Tak perlu mengonsumsi atau mengoleskan jenis obat tertentu, sebab cara alami ini fokus pada kelancaran aliran darah ke penis. Perlu diketahui bahwa aliran darah yang lancar mempengaruhi ukuran penis. Dikutip dari India Times, berikut 8 cara memperbesar penis alami tanpa obat.
1. Berhenti merokok
Partikel-partikel yang terkandung dalam rokok bisa menyumbat arteri atau pembuluh darah. Hal ini lah yang menjadi alasan mengapa merokok kerap dikaitkan dengan penyakit jantung. Aliran darah yang tersumbat ke organ bisa mempengaruhi fungsi organ tersebut, tak terkecuali pada penis.
2. Rutin olahraga
Rutin berolahraga tidak hanya baik bagi kesehatan tubuh, membentuk otot, atau menurunkan berat badan. Pasalnya, olahraga juga bisa memperbesar ukuran penis dan menjaga kesehatannya dengan cara membuka arteri dan meningkatkan aliran darah ke penis.
3. Hindari makanan tinggi kalori
Mengonsumsi makanan tinggi kalori dan lemak bisa menyebabkan terjadinya penyakit jantung dan memperkecil ukuran penis. Jarang berolahraga dan aktivitas fisik bisa meningkatkan kadar kolesterol pada arteri. Akibatnya, aliran darah ke penis menjadi berkurang.
4. Konsumsi buah dan sayur
Untuk memperbesar ukuran penis secara alami, pria bisa mencoba mengonsumsi buah dan sayur yang kaya akan antioksidan. Sebab, senyawa ini bisa membantu melawan radikal bebas pada arteri sekaligus memperkuat arteri.
5. Turunkan berat badan
Berat badan berlebih yang menyebabkan perut menjadi buncit bisa membuat penis menjadi tampak kecil, meskipun sebenarnya kamu memiliki penis yang besar. Oleh sebab itu, lakukan diet sehat dan rutin olahraga hingga perut kembali rata, sehingga penis tampak lebih besar.
6. Hindari stres
Stres dan gangguan kecemasan bisa menyebabkan aliran darah ke penis menjadi terhambat. Dengan demikian, jika ingin memperbesar ukuran penis tanpa obat, hindari stres dan cemas.
7. Meditasi
Meditasi dan yoga akan membuat tubuh terasa rileks. Tubuh yang rileks berkaitan dengan peningkatan performa seks. Selain itu, tubuh yang rileks bisa membantu meningkatkan sirkulasi darah ke organ-organ. Walhasil, penis juga bisa ikut membesar.
8. Jelqing
Pernah mendengar istilah ini? Jelqing merupakan teknik yang paling sering dicoba oleh pria untuk memperbesar penis secara alami tanpa obat. Teknik ini dilakukan dengan cara membelai dan meremas penis secara perlahan. Jelqing yang juga dikenal dengan jerk-off bertujuan untuk meningkatkan aliran darah ke penis.