Kalashnikov MP-155 Ultima – Smart Shotgun Modular yang Dibekali Komputer plus Koneksi WiFi dan USB

Kalashnikov Concern gencar merilis beragam produk terbaru, selain karabin dan senapan serbu, Kalashnikov juga menyasar produk shotgun. Ini terbilang fenomenal, lantaran belum pernah terdengar pabrikan legendaris asal Rusia ini merilis shotgun yang lazim digunakan petugas keamanan non militer. Shotgun yang dimaksud adalah MP-155 Ultima, dimana akan dirilis resmi pada IDEX 2021 yang akan dihelat 21- 25 Februari 2021 di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab.
Baca juga: Kalashnikov AK-19 – Varian AK-12 dengan Kaliber NATO 5,56x45mm
Dalam siaran pers yang diterima IDRTimes (17/2/2021), dikatakan MP-155 Ultima adalah smart shotgun pertama buatan Rusia. Senapan ini didasarkan pada senapan berburu MP-155 klasik yang terkenal andal dalam penggunaan. MP-155 Ultima memiliki desain modular, yang memungkinkan pengguna untuk menyesuaikan elemen senapan sesuai dengan kebutuhannya.
Bagian luar shotgun ini terbuat dari aluminium B95T (7075) dan polimer berkekuatan tinggi. Karena menguusung desain modular, MP-155 Ultima dapat dilengkapi dengan kamera yang dapat merekam, termasuk melakukan streaming video langsung dalam format Full HD.
Tidak itu saja, sebagai bukti sebagai shotgun pintar, senapan ini memiliki tampilan digital untuk informasi jam, kompas, stopwatch, penghitung tembakan, dan indikator hitungan putaran. Letak kepintaran pada senapan ini berpusat pada adanya komputer yang berada area adjustable stock.
“Anda bisa membandingkan masuknyaMP-155 Ultima di industri senjata api dengan iPhone baru yang memasuki pasar telepon seluler. Senapan pintar baru kami memiliki desain futuristik, dapat disinkronkan dengan gadget dan ditujukan untuk mereka yang tidak dapat hidup tanpa perangkat pintar,” ujar Dmitry Tarasov, CEO Kalashnikov Group. Dari halaman sosial media Kalashnikov Concern, dikatakan tampilan shotgun ini terinspirasi dari video game guns.
Pada dasarnya senapan pintar ini terdiri dari core berupa senapan MP-155 yang disatukan ke dalam sistem sasis yang terdiri dari receiver cover dengan pegangan pistol terintegrasi. Bagian popor senapan ini dapat dilepas, termasuk bagian pelindung tangan atas dan bawah, dan komponen yang menutupi bagian paling depan dari magazine tube yang diperpanjang.
Komponen sasis ini terbuat dari aluminium dan polimer. Stok senapan MP-155 ULTIMA memiliki pipi yang dapat disesuaikan serta ‘bantalan’ yang dapat diganti dengan panjang berbeda dan bagian sisir dengan bentuk berbeda.
Baca juga: India Luncurkan “Baby TAR,” Varian Kompak dari AK-47 untuk Pasukan Khusus
MP-155 Utima dilengkapi komputer onboard dengan layar yang terletak di bagian belakang atas receiver cover. Komputer dapat disinkronkan dengan berbagai gadget eksternal melalui WiFi dan dengan kamera yang dipasang pada picatinny rail yang dicolokkan ke port USB-C yang terpasang langsung ke frame senjata. Kamera dapat merekam dan streaming video Full HD. Layar menampilkan data dari penghitung tembakan onboard dan informasi tentang jumlah sisa amunisi. (Bayu Pamungkas)