Penyebab Fitur Auto Lock Bisa Membuat Mobil Terkunci Sendiri ketika Sedang Diam

Artikel Oto – Ketika sedang memanaskan mobil dan keluar sebentar untuk membuka pagar, ada momen ketika mobil terkunci sendiri lewat fitur auto lock sehingga kunci mobil tertinggal di dalam.
Bagi yang pernah merasakannya, hal ini tentu menjengkelkan dan membuat repot. Apalagi jika tak mempunyai kunci serep. Menurut Dealer Technical Support PT Toyota-Astra Motor (TAM), Didi Ahadi, biang keladi dari masalah ini adalah fitur auto lock saat mobil diam.
“Karena mobil dahulu kemungkinan alarmnya terpisah dan pemasangannya sendiri, sehingga fungsi auto-lock ada saat mobil diam,” ucapnya kepada kumparan.
Kini rata-rata mobil keluaran terbaru, sudah tidak ada lagi fungsi auto-lock saat diam. Sehingga lebih aman, dan tak perlu khawatir mengalami kejadian tersebut. “Tahun berapanya tidak pasti, ya. Tapi saat alarm sudah terintegrasi sama mobil, maksudnya tidak perlu penambahan alarm, fungsi auto-lock saat mobil diam tidak ada,” kata Didi.
Namun, Didi menambahkan, mobil keluaran baru pun berpotensi mengalami kasus kunci tertinggal di dalam mobil. Utamanya untuk yang punya kunci bagasi sendiri. “Kejadian sekarang, ada kunci hanya untuk unlock bagasi mobil saja. Jadi saat bagasi dibuka dengan itu, pintu tetap terkunci. Lalu pemilik kendaraan mengambil barang di bagasi, kuncinya tertinggal, bagasi ditutup, tamat deh,” tegasnya.
Baca juga: Supaya Harga Tidak Anjlok, Perhatikan Hal Berikut Sebelum Menjual Mobil Bekas
Didi mengingatkan, pemilik mobil tentu harus tetap waspada. Khususnya mobil keluaran baru yang punya kunci hanya unlock bagasi. “Sarannya, sebaiknya kunci itu tetap di saku, untuk menghindari tertinggal di bagasi saat mengambil barang di bagasi,” tuturnya.
Nah soal solusinya, cuma ada dua opsi, menggunakan kunci cadangan atau menghubungi ahlinya, khususnya bengkel resmi. “Kalau tidak ada kunci cadangan, ya, susah. Karena minimal ada kerusakan saat pengambilan kunci yang tertinggal,” ungkap Didi.