Sterling Harap Chelsea Bangkit Bersama Mauricio Pochettino

755Sports.idRaheem Sterling sepertinya tidak ingin mengulang perjalanan kelam timnya di musim 2022/23. Pemain asli Inggris tersebut berharap Chelsea bisa bangkit di bawah asuhan manajer baru, Mauricio Pochettino.

Chelsea telah resmi menunjuk Pochettino sebagai manajer baru pada Senin (29/05). Pria asal Argentina itu menandatangani kontrak berdurasi dua tahun dengan opsi perpanjangan satu tahun.

Sterling mengakui bahwa saat ini kondisi timnya sedang berantakan. Namun, ia meyakini kedatangan manajer baru akan memperbaiki semua itu.

Performa buruk Chelsea di musim 2022/23 ini turut berimbas pada karir internasional Sterling. Namanya tidak dipanggil untuk memperkuat timnas Inggris di Kualifikasi Euro 2024. “Saat dia masih di Tottenham, saya sudah mendengar banyak cerita tentangnya. Dia adalah sosok yang kami butuhkan saat ini,” ungkap Sterling seperti dikutip 90min.

Sosok yang Tepat

Raheem Sterling belum pernah mencicipi berada di bawah asuhan Mauricio Pochettino. Namun, berdasarkan apa yang ia dengar saat sang manajer masih melatih Tottenham Hotspur, ia yakin pria berusia 51 tahun itu adalah sosok yang tepat untuk Chelsea.

Saat masih menjabat sebagai manajer Spurs, sang manajer memang gagal memberikan trofi. Tapi, ia dinilai punya kemampuan untuk menangani ruang ganti yang dihuni oleh banyak pemain top. Seperti diketahui, Spurs punya cukup banyak pemain bintang nan senior, seperti Hugo Lloris, Harry Kane, dan Son Heung-min.

“Dia akan datang dengan membawa kepemimpinan, para pemain akan ditantang secara fisik dan mental. Saya kira dia akan datang ke sini dengan kepribadiannya dan dihormati oleh semua orang. Kami membutuhkan sosok seperti itu, seorang yang penuh dengan tanggung jawab,” imbuh Sterling.

Peringatan untuk Mauricio Pochettino

Sterling mendukung penuh Pochettino. Namun, eks pemain Manchester City itu juga memberikan peringatan kepada sang manajer mengingat kondisi Chelsea saat ini. The Blues saat ini dihuni oleh banyak pemain top yang seharusnya bisa dimanfaatkan dengan baik oleh Mauricio Pochettino. Ia menilai manajer-manajer sebelumnya gagal memanfaatkan potensi tersebut.

“Kami memiliki skuat yang berkualitas. Akan ada pemain baru dan pergi, tetapi saya tidak pernah ragu tim ini bisa menjadi penantang gelar.”

“Sejak awal musim kami tidak pernah memiliki kesempatan untuk memainkan 11 pemain terbaik kami. Sebagian pemain mengalami cedera sejak awal dan ini tidak adil. Tapi, ini merupakan tantangan bagi sebuah klub sepak bola dan itu akan memberi kita konsistensi yang dibutuhkan,” sambungnya.

Tugas Mauricio Pochettino memang tidak mudah. Selain harus mengangkat mental anak asuhnya, sang manajer juga harus memilih pemain-pemain pilihannya untuk rencana jangka panjang.

Chelsea memiliki cukup banyak pemain muda. Bahkan, mayoritas pemain yang didatangkan di era Todd Boehly merupakan pemain muda potensial. Ini sangat cocok dengan profil Pochettino yang memang dikenal gemar menggunakan tenaga pemain-pemain muda.

Sumber: 755 Sports iD
Terima kasih telah membaca artikel

Sterling Harap Chelsea Bangkit Bersama Mauricio Pochettino