17 Cara Mengobati Ambeien di Rumah dan Secara Medis


Jakarta –
Ambeien atau wasir adalah kondisi akibat pembesaran atau pembengkakan pembuluh darah di anus dan rektum. Penyakit ini menyebabkan rasa sakit, gatal pada anus, dan pendarahan rektal.
Namun perlu diketahui, ambeien bukan penyakit yang langka dengan 9 dari 10 orang pernah mengalaminya. Bagi yang sedang mengalaminya, metode ini bisa dicoba untuk mengatasinya.
17 Cara Mengobati Ambeien di Rumah dan Secara Medis
A. Cara mengobati ambeien di rumah
Gangguan ambeien bisa diatasi di rumah dengan cara yang mudah dan murah. Dalam beberapa kasus, pengobatan di rumah tidak lantas mengatasi penyakit pada pasien. Namun mampu mengurangi rasa sakit dan tidak nyaman, sehingga pengobatan secara medis dapat berlangsung.
Selama pengobatan, pasien harus selalu dalam pengawasan dokter dan segera berkonsultasi jika tak kunjung dapat diatasi. Berikut metode penanganan ambeien alami dikutip dari Healthline:
1. Mandi air hangat dengan garam Epsom
Mandi air hangat dapat membantu meredakan iritasi akibat ambeien. Berendam di dalam bathtub berisi air hangat selama 20 menit seharr dan menambahkan garam epsom disinyalir dapat melegakan dan mengurangi rasa sakit akibat ambeien.
2. Kompres dingin
Mengompres bagian anus dengan menggunakan es yang dilapisi dengan kain steril selama 15 menit sehari dapat meredakan pembengkakan.
Perlu diingat untuk tidak mengompres secara langsung es ke kulit karena dapat menyebabkan kerusakan kulit.
3. Witch hazel
Witch hazel adalah tanaman yang dapat mengurangi gatal dan nyeri yang merupakan gejala wasir eksternal. Penggunaan witch hazel cair dapat dilakukan dengan cara mengoleskan ke area anus. Witch hazel juga terdapat dalam produk tisu dan sabun.
4. Lidah buaya
Lidah buaya disinyalir memiliki sifat anti inflamasi yang dapat membantu mengurangi iritasi. Lidah buaya sering digunakan sebagai obat wasir, meski belum banyak bukti klinis yang bisa mendukungnya. Lidah buaya yang bisa digunakan adalah produk asli, bukan turunan.
5. Pakaian katun longgar
Menggunakan pakaian bahan katun dapat membantu menjaga area anus tetap bersih dan kering. Pakaian longgar juga mampu mengurangi gesekan antara kain dengan bagian yang iritasi. Sebaiknya, hindari penggunaan deterjen atau pelembut untuk membantu mengurangi iritasi.
6. Minyak pohon teh
Minyak pohon teh adalah antiseptik alami yang dapat membantu meredakan nyeri, gatal dan ketidaknyamanan. Namun belum banyak penelitian tentang keefektifan minyak pohon teh untuk ambeien.
Salah satu riset yang dilakukan pada 2012 membuktikan manfaat pengobatan wasir dengan minyak pohon teh, asam hialuronat, dan metil-sulfonil-metana. Pengobatan selama 2 minggu ini membantu mengurangi rasa sakit, pendarahan, dan pembengkakan secara signifikan.
7. Minyak kelapa
Minyak kelapa memiliki efek anti inflamasi dan analgesik yang sangat kuat. menurut penelitian tahun 2008, minyak kelapa dapat mengurangi peradangan dan pembengkakan.
Penggunaan minyak kelapa dapat membantu mengurangi ketidaknyamanan yang disebabkan ambeien. Sifat anti bakteri juga memungkinkan wasir sembuh lebih cepat menurut penelitian tahun 2014.
Selain itu, minyak kelapa memiliki efek pencahar sehingga mampu meredakan sembelit. Konstipasi atau sembelit adalah salah satu penyebab umum wasir.
8. Salep OTC
Salep Over The Counter (OTC) adalah salah satu produk untuk mengobati ambeien, yang banyak dijual di pasaran. Obat ini mudah diakses masyarakat umum sehingga kerap jadi pilihan pertama penanganan ambeien.
9. Pelunak tinja
Menurut National Institute of Diabetes and Digestive and Kidney Diseases pelunak tinja dapat membantu mengatasi sembelit, melunakan tinja, dan membuatnya mudah untuk dikeluarkan dari dalam tubuh.
Penggunaan pelunak tinja adalah salah satu cara mengobati ambeien akibat sering mengejan. Selain pengobatan, obat ini juga diharapkan bisa menekan risiko mengalami ambeien.
B. Cara mengobati ambeien secara medis
Pilihan pengobatan secara medis biasanya diberikan dengan izin dokter. Tentunya, penanganan diberikan sesuai kondisi pasien. Metode pengobatan ini terdiri dari:
1. Salep nifedipine dengan lidokain
Salep digunakan untuk mengurangi rasa sakit dan bengkak pada ambeien yang mengalami pembekuan darah
2. Krim atau salep kortikosteroid
Penggunaan krim atau salep membantu mengatasi gatal dan bengkak pada pasien ambeien.
3. Rubber band ligation
Penanganan ini menggunakan rubber band, yang serupa karet gelang. Dokter akan menempatkan dua rubber band di sekitar ambeien untuk memutus aliran darah sehingga ambeien mengecil dalam beberapa hari.
4. Skleroterapi
Metode injeksi atau skleroterapi ini menyuntikkan zat pada jaringan yang mengalami ambeien. Jaringan ini diharapkan menyusut hingga tak lagi mengganggu pasien.
5. Infrared coagulation
Pancaran sinar infra merah pada metode ini bertujuan menghancurkan jaringan pada anus. Penghancuran jaringan diharapkan mengurangi aliran darah pada bagian yang mengalami ambeien, hingga akhirnya mengkerut.
6. Excisional hemorrhoidectomy
Tindakan operasi ini memotong ambeien dari anus atau rektum tanpa merusak sfingter anus. Hemoroidektomi eksisi dapat menyebabkan rasa sakit yang signifikan selama beberapa minggu dan hanya digunakan pada kasus yang parah.
7. Stapled hemorrhoidopexy
Pada tindakan ini, dokter menggunakan alat stapel melingkar untuk mengembalikan ambeien ke jaringan anus atau dubur sehingga tidak lagi menonjol dan menyebabkan rasa sakit atau tidak nyaman. Metode ini tidak terlalu menyakitkan dan invasif, namun ada kemungkinan wasir muncul kembali.
8. Ligasi arteri hemoroid yang dipandu Doppler
Penanganan ambeien ini menggunakan efek doppler untuk menemukan pembuluh darah menuju ambeien. Setelah ditemukan, dokter akan bedah memotong pembuluh darah dan menjahit kembali wasir ke jaringan anus atau dubur.
Jenis Ambeien
Dilansir dari laman mayoclinic ambeien terbagi atas dua jenis dengan gejala yang berbeda, berikut penjelasannya
1. Ambeien internal
Ambeien internal adalah pembengkakan pembuluh darah yang terjadi di dalam rektum dan tidak dapat dilihat secara langsung.
Gejalanya wasir internal dapat berupa:
- Pendarahan tanpa rasa sakit saat buang air besar. Terlihat sedikit darah pada tinja yang telah dikeluarkan.
- Wasir yang terdorong melalui lubang anus (wasir prolaps atau menonjol), mengakibatkan rasa sakit dan iritasi.
2. Ambeien eksternal
Ambeien Eksternal adalah pembengkakan pembuluh darah pada anus dan dapat dilihat secara langsung.
Gejalanya wasir eksternal dapat berupa:
- Gatal atau iritasi di daerah anus
- Rasa sakit atau ketidaknyamanan
- Pembengkakan di sekitar anus
- Berdarah.
Pada ambeien eksternal jika terdapat darah menggenang dan kemudian membentuk gumpalan itu merupakan tanda ambeien trombosit yang dapat menyebabkan:
- Sakit parah
- Pembengkakan
- Peradangan
- Benjolan keras di dekat anus.
Informasi ini dapat menjadi bahan pertimbangan untuk detikers yang ingin tahu cara mengobati ambeien, serta jenis penyakitnya. Semoga sehat selalu ya.