Toyota Resmi Luncurkan bZ4X di Indonesia

Artikel Oto – PT Toyota Astra Motor akhirnya resmi meluncurkan Toyota bZ4X di Indonesia. Crossover listrik ini hadir melengkapi pilihan kendaraan listrik di Indonesia. bZ4X merupakan mobil listrik pertama yang dipasarkan oleh Toyota di Tanah Air, serta mobil kedua yang dipasarkan PT TAM setelah Lexus UX 300e.

Spesifikasi Toyota bZ4X

Toyota bZ4X dirancang dari platform khusus mobil listrik berbasis baterai atau BEV. Crossover ini menggunakan platform e-TNGA (Toyota New Global Architecture) yang juga digunakan oleh Subaru Solterra.

bZ4X dibekali dengan motor listrik yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 204 dk dan torsi 266 Nm. Di Indonesia, bZ4X hanya tersedia dalam varian penggerak roda depan. Varian penggerak roda depan mampu berakselerasi 0-100 km/jam dalam waktu 8,3 detik.

Motor listrik bZ4X ditenagai oleh baterai berkapasitas 71,4 kWh. Baterai tersebut diklaim dapat diisi ulang dari 0-80% dalam waktu 9-10 jam menggunakan daya listrik rumah. Jika menggunakan fast charging, baterai dapat diisi dari 0-80% dalam waktu 30 menit. Dengan sekali pengisian daya penuh, Toyota bZ4X mampu melaju hingga 500 km.

Tampilan yang Modern

Toyota bZ4X hadir dengan garis bodi yang tajam dan tegas. Bagian samping dilengkapi dengan velg dual tone berukuran 18 inci. Tampak belakang dari bZ4X tampak modern dengan LED bar yang melintang, serta spoiler terpisah. Toyota juga menyematkan panoramic sunroof dan roof spoiler pada bagian atap.

Secara dimensi, mobil ini memiliki panjang 4.690 mm, lebar 1.860 mm, tinggi 1.650 mm, dan jarak sumbu roda 1.145 mm.

Baca Juga: Mobil Listrik Toyota bZ3 Resmi Diperkenalkan di China

Interior dan Fitur

Toyota Resmi Luncurkan bZ4X di Indonesia

Masuk ke dalam interior, konsumen disuguhkan tampilan interior yang futuristik. Pada bagian dashboard, terdapat head unit layar sentuh berukuran 12,3 inci yang disebut sebagai Toyota Audio Multimedia. Untuk memanjakan penumpang, bZ4X dilengkapi dengan 9 buah speaker JBL, serta fitur pengecasan nirkabel.

Soal fitur keselamatan, Toyota bZ4X dilengkapi dengan fitur ADAS (Advanced Driver Assistance System) yang disebut dengan TSS (Toyota Safety Sense) versi 3.0. Fitur TSS pada bZ4X meliputi Pre-Collision System with Pedestrian Detection, Lane Departure Alert with Steering Assist, Automatic High Beams, Lane Tracing Assist, Full-Speed Range Dynamic Radar Cruise Control, hingga Road Sign Assist.

Harga Toyota bZ4X di Indonesia

Toyota bZ4X hadir dalam berbagai pilihan warna two tone. Warna yang hadir di Indonesia antara lain, Two Tone Black Precious Metal, Two Tone Black Precious Silver, Two Tone Black Platinum White Pearl Mica, dan Black.

Di Indonesia, bZ4X hanya hadir dalam satu pilihan varian. Mobil ini dibanderol dengan harga Rp1.190.000.000,- (on the road). Crossover Toyota ini hadir dengan garansi baterai 8 tahun atau 160.000 km dan charger portable yang fleksibel.

Terima kasih telah membaca artikel

Toyota Resmi Luncurkan bZ4X di Indonesia