Jenis dan Cara Memilih Subwoofer yang Tepat untuk Mobil

Artikel Oto – Sistem audio pada mobil terdiri dari berbagai komponen. Salah satu komponen pada speaker mobil adalah subwoofer. Komponen subwoofer berfungsi untuk menghasilkan suara bass dengan frekuensi rendah. Subwoofer pada mobil memiliki berbagai macam jenis. Berikut ini merupakan jenis beserta cara memilih subwoofer yang tepat bagi mobil.

Jenis Subwoofer

Di pasaran, terdapat berbagai jenis subwoofer. Berikut ini merupakan jenis-jenis subwoofer beserta jenis box-nya.

1. Jenis Subwoofer yang Beredar di Pasaran

Berikut ini merupakan jenis-jenis subwoofer yang beredar di pasaran.

Subwoofer aktif

Bagi yang ingin melakukan modifikasi agar kualitas audio lebih baik serta efisien, subwoofer aktif bisa menjadi pilihan utama. Subwoofer aktif sudah terintegrasi langsung dengan amplifier. Selain itu, ukuran dari subwoofer aktif juga cukup ringkas, yaitu 6 hingga 8 inci. Jenis subwoofer ini bisa diletakkan pada bagian kolong jok.

Subwoofer Komponen

Jenis subwoofer komponen tidak memiliki amplifier dan pengaturan bass. Untuk jenis subwoofer ini merupakan jenis yang berdiri tunggal. Oleh karena itu, pemilik mobil memerlukan processor dan amplifier tambahan untuk mengatur keluaran suara dari subwoofer komponen.

Bass Tube

Subwoofer berjenis bass tube memiliki bentuk seperti tabung dengan ukuran yang cukup besar. Ukuran dari subwoofer bass tube sekitar 8 hingga 10 inci. Selain ukuran yang besar, subwoofer jenis ini juga sudah dilengkapi dengan amplifier dan pengaturan bass boost.

Jenis bass tube memiliki mekanisme yang mirip dengan subwoofer aktif. Subwoofer ini juga cukup praktis, karena bisa dicabut bagian kabelnya ketika tidak dipakai.

Subwoofer DUAL Coil

Jenis subwoofer dual coil masuk ke dalam subwoofer komponen. Subwoofer dual coil memiliki dua voice coil pada terminal positif dan dua voice coil pada terminal negatif. Bagian belakang dari dual coil biasanya lebih menonjol dibandingkan dengan single coil.

Soal harga, subwoofer dual coil memiliki harga yang cukup mahal. Meskipun demikian, reaksi suara yang diberikan lebih kuat jika dibandingkan dengan subwoofer single coil.

Subwoofer Single Coil

Merupakan salah satu yang masuk ke dalam subwoofer komponen, single coil memiliki voice coil tunggal. Voice coil yaitu kumparan kawat yang menerima arus dari amplifier untuk bereaksi dengan magnet stasioner yang kemudian menghasilkan suara. Subwoofer dengan jenis single coil memiliki satu kumparan terminal positif dan satu kumparan terminal negatif.

Dari segi harga, subwoofer single coil memiliki harga lebih mahal dibandingkan dengan dual coil. Reaksi suara dari single coil juga lebih rendah dibandingkan dengan dual coil.

2. Jenis Berdasarkan Box Subwoofer

Subwoofer pada mobil bisa dibagi berdasarkan jenis dari box-nya. Di bawah ini merupakan jenis dari box subwoofer pada mobil.

Sealed Box

Sealed box dirancang untuk memanfaatkan volume udara di ruang yang tertutup. Desain dari box terbilang sederhana dengan dimensi yang ringkas, dan dibuat rapat agar suara bas terdengar lebih besar. Box subwoofer berjenis ini cocok digunakan untuk memutar segala jenis musik dengan bass yang akurat.

Dalam menggunakan box ini, para instalator membutuhkan power ampifier yang memiliki daya besar minimal 750 watt. Dalam segi material, box ini menggunakan papan MDF dengan model kotak persegi atau bahan fiber.

Reflex Bandpass

Bandpass merupakan gabungan antara box sealed dan portedBox audio sealed dipasang menjadi bentuk ported, dan subwoofer dipasang pada kotak dengan dua bilik. Box bandpass memiliki suara bass yang cukup keras, namun tidak semua subwoofer dapat bekerja dengan baik dengan box ini.

Acoustic Couple

Jenis box subwoofer acoustic couple menggabungkan dua subwoofer dalam satu box. Masing-masing kedua subwoofer memiliki data output yang berbeda pada setiap driver. Kotak subwoofer ini memiliki kelebihan, yaitu menghasilkan suara bass yang lebih keras.

Vented Ported

Jenis kotak subwoofer vented ported hampir sama dengan sealed box. Meskipun demikian, jenis ini memiliki lubang yang berfungsi menghasilkan suara yang lebih besar. Efisiensi tenaga dari subwoofer vented ported juga lebih kuat.

Pembuatan dari subwoofer vented ported lebih susah, karena harus dituning terlebih dahulu untuk menghasilkan suara yang bagus. Kotak vented ported biasanya digunakan pada sistem subwoofer SQ dan SPL.

Infinite Baffle

Jenis infinite baffle box biasanya digunakan pada mobil sedan. Infinite baffle memiliki kelebihan diantaranya lebih hemat tempat, dan resonansi yang dihasilkan lebih kecil karena box ini memisahkan suara bagian depan dan belakang.

Kelemahan dari box subwoofer ini adalah pembagian suara bass yang tidak merata. Suara bass pada bagian depan biasanya lebih besar dibandingkan bagian belakang.

Baca Juga: Sebelum Pasang Subwoofer Mobil, Perhatikan Tips Berikut

Cara Memilih Subwoofer Mobil

Memilih subwoofer yang tepat untuk mobil sebenarnya mudah untuk dilakukan. Namun, agar tidak salah memilih subwoofer yang cocok, berikut ini merupakan cara memilih subwoofer yang tepat bagi mobil agar sesuai dengan kebutuhan.

1. Ketahui Spesifikasi dari Subwoofer

Saat ini, tersedia berbagai jenis dan tipe subwoofer dari berbagai merek. Pemilik mobil tentu harus mengetahui spesifikasi dari subwoofer yang akan dipilih terlebih dahulu.

Apabila membutuhkan subwoofer yang mampu menghasilkan suara besar maka akan membutuhkan daya yang besar pula. Maka, pemilik mobil perlu menyesuaikan dengan output amplifier yang dimiliki agar subwoofer dapat bekerja dengan optimal.

Selain memperhatikan daya yang dibutuhkan, pemilik mobil juga harus memeriksa tingkat sensitivitas, tipe box, rentang frekuensi, dan jumlah kumparan suara agar memilih subwoofer yang tepat.

2. Sesuaikan dengan Selera Musik

Setiap orang memiliki selera musik yang berbeda-beda. Genre musik yang berbeda tentu memiliki tingkat frekuensi nada yang berbeda pula. Namun, tidak semua subwoofer cocok dengan segala tipe musik.

Sebagai contoh, untuk tipe musik jazz dan pop yang memiliki tempo konstan bisa memilih subwoofer dengan tipe single voice coil. Sementara untuk musik santai bisa memilih tipe subwoofer dengan low bass.

Apabila pengemudi suka mendengarkan musik bergenre hip hop, rock, atau dengan dentuman keras, maka bisa memilih tipe subwoofer dengan double coil.

3. Perhatikan Jenis Subwoofer

Setelah menyeseuaikan dengan tipe dan selera dari musik, maka pilihlah subwoofer sesuai dengan jenis dan selera dari pendengar. Ada beberapa tipe dan jenis subwoofer yang beredar, dan biasanya setiap tipe subwoofer memiliki jenis dan kecepatan yang berbeda. Pemilik mobil perlu mengetahui tipe subwoofer, apakah berdaya rendah atau tinggi. Jika berdaya tinggi, maka pemilik mobil membutuhkan alat tambahan.

4. Perhatikan Ukuran Subwoofer

Selain memilih jenis dari subwoofer, ukuran juga perlu diperhatikan saat memilih subwoofer mobil yang tepat. Ukuran dari subwoofer mempengaruhi ruangan pada mobil. Jika subwoofer terlalu besar, maka dapat mengurangi kapasitas ruang pada mobil.

Pemilik mobil disarankan untuk memilih subwoofer dengan ukuran yang tidak terlalu besar, namun memiliki kualitas yang bagus. Hal ini dilakukan untuk meminimalisir pemakaian ruang pada kendaraan.

5. Tempatkan Bersama Amplifier

Agar subwoofer bekerja dengan optimal, maka disarankan untuk ditempatkan bersama amplifier dalam satu box. Selain lebih simple dan efisien, menempatkan subwoofer bersamaan dengan amplifier dapat menghemat pemakaian ruang pada interior. Pengemudi bisa mendapatkan kualitas suara yang bagus dengan penempatan yang rapih.

6. Menyesuaikan dengan Dana yang Tersedia

Poin terpenting saat memilih subwoofer adalah menyesuaikan dengan dana yang tersedia. Di pasaran terdapat berbagai jenis subwoofer dengan rentang harga yang beragam. Sesuaikan pilihan subwoofer dengan dana yang dimiliki. Jangan sampai anggaran membengkak karena ingin membeli subwoofer dengan kualitas terbaik.

Terima kasih telah membaca artikel

Jenis dan Cara Memilih Subwoofer yang Tepat untuk Mobil