Hanya Ada Satu Opsi di Indonesia, Ini Varian Nissan Kicks e-Power di Negara Lain

Artikel Oto – Nissan Kicks e-Power belum lama ini baru saja diperkenalkan untuk pasar Indonesia. Namun sebelum hadir di Indonesia, Nissan Kicks ternyata memiliki banyak jenis, termasuk model konvensional hingga khusus regional.

Artikel kali ini akan lebih fokus membahas pada varian Nissan Kicks e-Power yang belum lama ini diluncurkan. Kicks e-Power memulai debut di Thailand pada 15 Mei 2020. Baru setelah itu diikuti market lain, di antaranya termasuk Jepang, Singapura, dan sampai juga di Indonesia.

Sesuai namanya yakni e-Power, semua kebagian teknologi hybrid termutakhir Nissan dengan karakter berkendara ala mobil listrik tanpa diganggu kekhawatiran bakal kehabisan baterai. Boleh dibilang sebagai jembatan adaptasi menuju era elektrifikasi murni.

Seperti dilansir Liputan6.com, Kicks e-Power menggunakan motor listrik EM57 sebagai tenaga penggerak utama mobil dan tersalur ke roda depan. Total ekstraksi mencapai angka 129 PS dibarengi torsi instan 260 Nm. Tak perlu takut kehabisan daya karena terdapat enjin HR12DE berkekuatan 82 PS/103 Nm sebagai generator listrik menuju baterai.

Jika Kicks di Indonesia hanya tersedia satu varian, lain cerita di pasar lain. Misalnya di Thailand, total ada empat opsi bagi konsumen Nissan Kicks e-Power yakni varian S, E, V, dan VL dengan banderol yang setara Rp417,6 jutaan hingga Rp491,6 jutaan.

Jepang kebagian dua opsi yakni X dan X Two Tone Interior Edition yang diberi label Rp382,9 jutaan dan Rp399,2 jutaan. Sementara itu, di Singapura trim dibagi menjadi Lite, Premium, Premium Plus. Harganya bisa sampai Rp1,14 miliar hingga Rp1,2 miliar.

Unit yang kita dapat bisa dianggap setara varian tertinggi di market lain. Kenikmatan skema produk kelas atas tersaji seperti kelir two tone dan fitur berkendara hingga keselamatan komplet.

Contoh saja di garda sokongan kenyamanan dan keselamatan. Dalam pos terdapat ragam kemampuan seperti Intelligent Forward Collision Warning (FCW), Intelligent Emergency Braking (IEB), hingga cruise control adaptif.

Belum lagi sokongan bermanuver termasuk Around View Monitor (IAVM), Blind Spot Warning (BSW), dan Rear Cross Traffic Alert (RCTA). Di luar sana, paket keselamatan membedakan kasta. Contoh Thailand, Vehicle Dynamic Control, Hill Start Assist, dan Intelligent Trace Control merupakan standar kasta terendah.

Baca juga: Sebelum Modifikasi, Kenali Dulu Ragam Ukuran PCD Velg Mobil

FCW, IEB, dan Driver Attention Alert (DAA) baru tersedia sejak tipe E. Naik setingkat ditambahkan IAVM, sementara varian tertinggi punya ekstra cruise control adaptif, BSW, dan RCTA. Lalu, pembeda utama lain terletak di sarana hiburan 8 inci – keluar mulai tipe V – dan pembungkus bangku fabric khusus varian rendah.

Kurang-lebih letak diferensiasi Singapura juga demikian. Standar Lite dan Premium tersisip IEB, VDC, ITC, HSA, dan DAA. Baru Premium Plus dibekali cruise control aktif, BSW, dan RCTA.

Juga di sisi kelengkapan kabin, material jok jadi penentu kasta. Satu hal berbeda di Singapura adalah jumlah airbag. Kalau kita kebagian 6 titik, mereka mendapatkan tambahan untuk kaki pengemudi depan.

Terima kasih telah membaca artikel

Hanya Ada Satu Opsi di Indonesia, Ini Varian Nissan Kicks e-Power di Negara Lain