Begini Tips Menjaga Cat Mobil agar Tidak Belang

Artikel Oto – Ada berbagai macam perawatan yang dilakukan oleh pemilik mobil agar mobil kesayangannya lebih awet. Salah satu caranya adalah merawat bagian eksterior, terutama pada bagian body dan cat mobil. Seiring waktu dan penggunaan, cat mobil bisa belang. Belang yang dimaksud adalah cat pada salah satu bagian mobil menghilang atau memudar, sehingga timbul belang. Tampilan cat mobil yang belang tentunya tidak menarik dan dapat mengurangi harga jual dari mobil. Oleh karena itu, berikut adalah beberapa tips menjaga cat mobil agar tidak belang.

Parkir Mobil di Tempat yang Aman untuk Menjaga Kondisi Cat Mobil

Hal yang dilakukan saat pertama kali memiliki baru adalah menghindari parkir mobil dibawah paparan sinar matahari secara langsung. Pemilik mobil disarankan untuk memarkir mobil di gedung parkir atau di tempat yang beratap. Apabila tidak menemukan tempat parkir yang beratap, tutuplah mobil dengan cover mobil. Apabila dalam kondisi hujan, segera bilas mobil dengan air bersih ketika sudah digunakan. Usahakan mobil tetap kering dan tidak ada bercak air pada bodi. Tetesan air atau bercak pada bodi mobil yang dibiarkan terlalu lama dapat membuat bodi mobil berjamur.

Gunakan Shampoo Khusus untuk Membersihkan Mobil

Seringkali pemilik mobil menggunakan sabun cuci sembarangan untuk mencuci mobilnya. Tentunya, setiap jenis sabun memiliki fungsi yang berbeda, tak terkecuali sabun cuci mobil. Hindari penggunaan sabun yang mengandung deterjen, karena akan berpengaruh terhadap cat bodi mobil. Sebaiknya, pemilik mobil memilih shampoo khusus mobil yang tersedia di pasaran. Namun, apabila kesulitan mencari sabun khusus mobil, pakailah sabun yang tidak mengandung deterjen. Gunakan shampo dengan pH yang lebih rendah agar kondisi cat tetap terjaga.

Baca Juga: Agar Tidak Kusam, Begini Cara Merawat Interior Warna Krem

Gunakan Lap Microfiber untuk Mengeringkan Mobil untuk Menjaga Kondisi Cat

Apabila seluruh bagian mobil sudah dicuci dengan bersih, segera keringkan mobil. Salah satu hal yang harus diperhatikan dalam mengeringkan mobil adalah penggunaan lap dan teknik mengelap bodi. Gunakan lap mobil yang terbuat dari kulit agar air mudah terserap oleh lap. Hindari penggunaan bahan katun, karena bahan katun dapat menyimpan partikel kecil yang nantinya akan menimbulkan baret. Untuk cara mengelapnya, usahakan mengelap searah dari atas ke bawah.

Pilih Cover Mobil yang Berkualitas agar Menjaga Cat Mobil Tidak Belang

Hindari penggunaan cover mobil sembarangan. Pemilik mobil disarankan menggunakan yang berkualitas, tahan panas, dan anti hujan. Cover dengan bahan yang buruk membuat membuat lembab akibat panas. Sehingga, cover mobil akan menempel pada body mobil. Oleh karena itu, pilihlah cover dengan kualitas yang bagus.

Terima kasih telah membaca artikel

Begini Tips Menjaga Cat Mobil agar Tidak Belang