Kata Daihatsu, Biaya Perawatan All New Xenia Lebih Murah Rp2 Jutaan dari Generasi Kedua

Artikel Oto – All New Daihatsu Xenia mendapat perombakan total baik dari sisi eksterior, interior, hingga urusan penggerak roda. Selain perubahan dari sisi mobilnya, biaya perawatan All New Xenia juga diklaim mengalami perubahan dibanding generasi kedua.
Menurut Head Product Improvement/EDER Department Technical Service Division PT Astra Daihatsu Motor, Bambang Supriyadi, biaya perawatan All New Xenia hingga 100 ribu kilometer sebesar Rp8,4 juta. Hal ini merupakan hasil dari yang dilakukan tim R&D Daihatsu untuk meringankan biaya dari sisi perawatan.
Daihatsu juga melakukan improvement material maupun parts. Misalnya busi, dari yang sebelumnya penggantian 40 ribu kilometer kini menjadi 100 ribu kilometer. “Untuk coolant, tadinya 40 ribu kilometer kini baru ganti di 160 ribu kilometer. Ini hal hal material dan parts yang kita tingkatkan supaya customer jadi nyaman,” tutur Bambang.
Selain itu, dari sistem pemasukan bahan bakar yang kini mengadopsi drive by wire. Efeknya juga mengurangi maintenance atau pemeriksaan. “Ini impaknya adalah langsung dirasakan konsumen, di mana perawatan dari 0-100 ribu kilometer kita bisa compete dengan kompetitor,” ucapnya.
Adapun berdasarkan riset Daihatsu, biaya servis All New Xenia lebih murah sekitar Rp2 jutaan ketimbang Xenia generasi kedua. Biaya servis Xenia generasi kedua berada di kisaran Rp10 jutaan. Sedangkan jika dibandingkan salah satu kompetitor di segmen Low MPV, Daihatsu mengklaim selisihnya bisa sampai Rp6-7 jutaan.
Baca juga: Spesifikasi dan Daftar Harga Semua Varian All New Daihatsu Xenia
Salah satu penyebabnya karena berkurangnya cost untuk biaya mekanik. Sebagai gambaran, dengan pengecekan maka ada biaya mekanik. Karena tidak ada biaya pengecekan mekanik, maka cost jasa bisa dikurangi sehingga bisa lebih murah. “Karena less maintenance, jasa pemeriksaan yang dilakukan mekanik menjadi lebih sedikit,” ucapnya.
Misalnya pada kilometer 10 ribu ada pengecekan valve intake maupun exhaust. Karena mesin ini sudah automatic adjustment control by oil, jadi tak perlu lagi dicek secara manual. Begitu juga dengan komponen belt Daihatsu Xenia, yang mana ketika kendor dan bunyi, ada mekanisme automatic adjustment.