Spesifikasi Kia Carnival Terbaru Berjuluk Grand Utility Vehicle

Artikel Oto – Kia Carnival terbaru memiliki julukan sebagai Grand Utility Vehicle yang dirancang untuk menarik keluarga muda progresif melalui kombinasi inovasi, ruang, fleksibilitas, dan gaya. Dengan julukan tersebut, Kia Carnival menawarkan ruang yang lapang serta menawarkan ruang dan efisiensi lebih besar dari pendahulunya, bahkan terhadap semua pesaing di segmen minivan saat ini.

Secara dimensi, Kia membuat body Carnival terbaru menjadi lebih bongsor yakni 5.155 x 1.995 x 1.130 mm (PxLxT) atau melebar 10 mm, memanjang 40 mm dan lebih tinggi 30 mm. Perlakuan sama diterapkan pada jarak sumbu roda yang melar 30 mm atau menjadi 3.090 mm. Seperti dilansir Liputan6.com, hal ini tentu berdampak pada kelapangan kabin, makin nyaman terutama untuk penumpang buritan dan ruang bagasi lebih akomodatif.

Tengok saja kapasitas angkut barang, ketika jok baris ketiga ditegakkan, tersedia 627 liter kargo. Bila bangku tengah dan paling belakang diratakan, langsung melejit 2.905 liter. Akses ke area bokong juga dimudahkan, lantaran ketinggian lantai dengan permukaan tanah direndahkan 26 mm (640 mm). Unit tersedia dalam dua konfigurasi tempat duduk. Setelan delapan penumpang menjadi standar, sementara captain seat di tengah berupa opsional.

Dari sisi interior, bagian paling menarik yakni hadirnya layar digital kembar yang terdiri dari 12,3 inci panel instrumen dan 12,3 inci head unit yang dibingkai menyatu. Perangkat bisa dikendalikan lewat tombol sentuh di sekitar, atau memanfaatkan panel control di konsol tengah. Ada fitur unik yang disebut Rear Passenger View & Talk.

Penumpang depan dapat menggunakan untuk melihat penumpang buritan lewat layar infotainment. Sehingga tak perlu memalingkan kepala ke belakang. Komunikasi pun dimudahkan, karena suara dari kedua sisi dikeraskan pakai sepiker. Jantung mekanis bervariasi. Paling bertenaga berspesifikasi V6 berkubikasi 3,5 liter berteknologi GDi (Gasoline Direct Injection) dengan konfigurasi silinder V6. Daya tertinggi mencapai 294 PS dan torsi 355 Nm.

Ini didukung sistem sirkulasi gas baru yang lebih efisien dan membantu penurunan suhu ruang pembakaran lebih baik. Terdapat pula perangkat manajemen thermal terintegrasi anyar dan sistem cross-flow untuk menjaga temperatur operasional. Opsi lain V6 3,5 liter MPi yang memiliki output tenaga lebih kecil: 272 PS dan 332 Nm. Walau begitu, teknologi pada mesin paling powerful ikut dibenamkan.

Sedangkan mesin diesel kubikasinya paling kecil. 2,2 liter, menciptakan 202 PS. Tapi torsi melimpah yakni 404 Nm. Ada perubahan pada material pembentuk. Jika sebelumnya besi tempa kini aluminium, sehingga bobot lebih ringan 20 kg. Ketiga dapur pacu disandingkan transmisi otomatis 8-speed, yang dikontrol lewat kenop putar shift-by-wire di konsol tengah.

Baca juga: Ini Spesifikasi Mobil Listrik Wuling Hongguang Mini EV

Dari sis fitur, Kia Carnival terbaru dibekali Forward Collision-Avoidance Assist (FCA), Lane Keeping Assist (LKA), Blind-Spot Collision-Avoidance Assist (BCA), Intelligent Speed Limit Assist (ISLA), Driver Attention Warning (DAW), Blind-Spot View Monitor (BVM), High Beam Assist (HBA), Smart Cruise Control (SCC), Navigation-based SCC (NSCC), Lane Following Assist (LFA), Highway Driving Assist (HDA) dan Surround View Monitor (SVM).

Termasuk Safe Exit Assist (SEA) akan mengunci pintu samping ketika mendeteksi mobil datang dari samping atau belakang. Tujuannya mengantisipasi penumpang muda keluar mobil. Perlindungan ketika mengalami insiden ditopang tujuh kantung udara. Sementara pengendalian distabilkan Vehicle Stability Management (VSM) and Electronic Stability Control. Untuk memudahkan dan meningkatkan keamanan saat parkir, tersemat Rear View Monitor (RVM), Rear Cross-Traffic Collision-Avoidance Assist (RCCA) dan Parking Distance Warning (PDW) depan-belakang.

Terima kasih telah membaca artikel

Spesifikasi Kia Carnival Terbaru Berjuluk Grand Utility Vehicle