Mati-matian Petugas Ingatkan Pengunjung Subway Soal Prokes-Tak Berkerumun

Jakarta

Waralaba Subway resmi buka di Indonesia. Gerai makanan asal Amerika Serikat ini mendadak ramai pengunjung yang penasaran dengan rasa roti isi ini.

Sempat ditutup, antrean di Subway Citos kembali di buka sekitar pukul 12.00 WIB, Jumat (15/10/2021). Penutupan sementara dilakukan agar pengunjung tidak berkerumun.

“Iya kita belajar dari pengalaman kemarin, ada yang sampai kena sanksi dan ditutup. Kan kasian kalau sampai akhirnya enggak boleh operasi,” kata salah satu petugas Subway saat ditemui detikcom, Jumat (15/10/2021).

Sempat terjadi cekcok antara pengunjung dan petugas di barisan antrean. Beberapa pengunjung masih berkeras untuk bertahan di antrean meski telah diminta untuk membubarkan diri sehingga tidak menimbulkan kerumunan.

Subway Indonesia buka di Citos Jakarta Selatan. Foto: Khadijah Nur Azizah/detikHealth

Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Langsung (P2PML) Kementerian Kesehatan dr Siti Nadia Tarmizi tak henti-hentinya mengingatkan masyarakat untuk tetap patuh protokol kesehatan. Terlebih sudah ada prediksi gelombang ketiga yang akan melanda Indonesia.

“Tetap menghimbau masyarakat untuk selalu waspada, pandemi belum selesai, varian Delta terus mengintai dan bermutasi, prediksi gelombang berikutnya sudah ada,” katanya saat dihubungi detikcom.

(kna/up)

Terima kasih telah membaca artikel

Mati-matian Petugas Ingatkan Pengunjung Subway Soal Prokes-Tak Berkerumun