6 Makanan Pendongkrak Libido, Dijamin ‘Gas Pol’ di Ranjang

Jakarta –
Bukan suatu kebetulan jika makanan yang dikonsumsi dapat meningkatkan gairah seks agar dapat menciptakan kegiatan seks yang sehat.
Makanan dengan kadar lemak yang rendah dapat bermanfaat bagi kehidupan seks seperti dapat meningkatkan gairah seksual, meningkatkan aliran darah dan kesehatan jantung, meningkatkan stamina dalam tubuh. Mengonsumsi makanan tinggi protein, rendah gula, dan mengandung lemak jenuh juga dapat memengaruhi gairah seksualitas.
Dikutip dari Healthline, berikut enam makanan yang dapat meningkatkan gairah seksual.
1. Tiram
Tiram tinggi akan zinc yang baik untuk meningkatkan libido khususnya untuk laki-laki. Kandungan itu dapat membantu mengatur level testosteron. Selain tiram, beberapa makanan yang tidak termasuk seafood namun kaya akan zinc di antaranya daging sapi, daging babi, kacang panggang, biji labu, dan biji-bijian.
2. Daging
Daging mengandung asam amino yang dapat membantu meningkatkan kehidupan seksual. Dengan protein yang tinggi, daging sapi, daging babi, dan daging ayam juga dapat melancarkan aliran darah.
3. Salmon
Salmon dikenal memiliki kandungan lemak omega-3 yang tinggi. Daging ikan merah muda seperti sarden, tuna, dan halibut dapat menjaga tubuh dan kehidupan seksual tetap sehat.