5 Smartphone Oppo yang Turun Harga

Jakarta, – Hari Belanja Online Nasional yang jatuh di 12 Desember (12.12) ini menawarkan berbagai promo dan diskon menarik. Oppo misalnya, yang menghadirkan smartphone dengan harga khusus selama program 12.12 di situs belanja online.
Menurut pantauan Selular, setidaknya ada 5 smartphone yang menawarkan potongan harga. Tak perlu khawatir karena Selular sudah merangkumnya dalam daftar berikut ini:
1. Oppo Reno4 F
2. Oppo Reno4
3. Oppo A53
4. Oppo A52
5. Oppo A31
Oppo Reno4 F
Oppo Reno4 F semula dijual Rp4.296.000. Kini, berkat 12.12 harganya menjadi Rp4.096.000 dengan RAM 8/128GB.
Menjadi smartphone Oppo paling tipis saat ini, perangkat mempunyai ketebalan 7.48mm dan berat hanya 164g, dan sudah menampilkan layar FHD+ 6,43 inci Super AMOLED Display, dengan Mini Dual Punch-Holes berdiameter 3.7mm.
Kamera 16MP dan 2MP di sudut kanan atas pada Reno4 F menawarkan beragam fitur, antara lain AI Color Portrait yang membuat warna latar belakang menjadi hitam dan putih, dan menjaga warna orang atau sekelompok orang di dalam foto tetap tampil alami dengan warna sesungguhnya.
AI Super Clear Portrait menjamin Reno4 F dapat menghasilkan foto dengan detail wajah terbaik seperti pada alis yang akan tampak sangat jelas, sementara AI Beautification 2.0 menghadirkan fitur kecantikan khusus yang disesuaikan dengan preferensi pengguna lokal dan secara otomatis mendeteksi riasan yang ada seperti lipstik, lalu tampilkan efek yang disesuaikan.
AI Night Flare Portrait adalah fitur eksklusif Oppo yang menggabungkan efek bokeh dan algoritma lowlight-HDR untuk menangkap foto artistik yang menambahkan efek neon artistik yang indah pada foto potret yang diambil dengan latar belakang lampu kota.
Jika pengguna ingin mengambil foto selfie di malam hari, AI Super Night Portrait memastikan bahwa swafoto menghasilkan bidikan yang cerah dan jernih, bahkan dalam kondisi kurang cahaya.
Kemudian ada Ultra Steady Video generasi ketiga memungkinkan untuk merekam vlog dengan mudah saat berjalan-jalan, sekaligus memastikan perekaman video yang stabil, lebih jelas, dan lebih tajam, yang menggabungkan algoritma Stabilisasi Gambar Elektronik (EIS) dengan sensor giroskop tertanam di dalam kamera depan.
Spesifikasi lain Reno4 F termasuk empat kamera belakang terdiri dari 48MP + 8MP + 2MP + 2MP, baterai 4000mAh dengan fast charging 18W, chipset AI MediaTek Helio P95, memori 8GB dan pengimpanan internal 128GB, yang dapat diperluas hingga 512GB melalui keberadaan 3 slot kartu.
Oppo Reno4
Oppo Reno4 tiba dengan harga Rp5.199.000. Saat ini, harganya menjadi Rp4.996.000 dengan RAM 8/128GB.
Perangkat membawa layar AMOLED 6,4 inci, lengkap dengan perlindungan Corning Gorilla Glass 3 di bagian depan serta Corning Gorilla Glass 5 pada bodi belakang.
Layarnya mengusung Dual-punch Hole berupa 32MP kamera depan dan sebuah AON Smart Sensor. Ini merupakan teknologi baru yang diperkenalkan Oppo.
Sensor itu memiliki Smart Always-On agar menjaga layar tetap menyala serta smart spying prevention yang mencegah orang lain mengintip notifikasi, dan juga smart air control yang mendukung kontrol smartphone tanpa menyentuhnya.
Konfigurasi empat kamera di bagian belakang tersusun atas 48MP kamera utama, 8MP lensa ultra-wide, 2MP lensa makro, dan 2MP lensa mono.
Soal performa, Reno4 mengandalkan prosesor Snapdragon 720G dengan kecepatan clock mencapai 2,3 GHz dipadu RAM LPDDR4X sebesar 8GB dan memori internal 128GB yang bisa diekspan hingga 256GB.
Selain itu, Oppo Reno4 membawa baterai 4015mAh yang didukung dengan 30W VOOC 4.0, yang akan mengisi penuh baterai Reno4 hanya sekitar 57 menit.
Oppo A53
Oppo A53 yang dijual Rp2.599.000, menjadi Rp2.496.000 untuk varian RAM 4/64GB. Perangkat hadir dalam dua pilihan warna Fancy Blue dan Power Black.
A53 merupakan perangkat pertama di Indonesia yang hadir dengan membawa prosesor terbaru Qualcomm Snapdragon 460. Snapdragon 460 menawarkan kinerja tinggi dengan efisiensi daya yang cukup rendah.
Baterai berkapasitas 5000mAh hadir dikombinasikan dengan pengisian daya cepat 18W pada perangkat ini. A53 juga dilengkapi dengan fitur Super Power Saving Mode yang dapat memperpanjang masa pakai perangkat walau dengan sisa baterai sebesar 5%.
Untuk kamera swafoto A53 dilengkapi kamera 16MP. Sementara untuk kamera belakangnya membawa 13MP kamera utama, 2MP kamera makro dan 2MP kamera bokeh.
Oppo A53 hadir dengan layar Neo-Display 90hz yang mendukung kecepatan 90Hz refresh rate dan 120Hz touch sampling rate untuk pengalaman game dan multimedia yang lebih halus dan responsif. Dengan kehadiran desain kamera punch hole membuat visual layar beresolusi HD+ 6.5 inci, tampil lebih maksimal pada kedua perangkat.
Baca juga: Oppo Reno5 Pro Plus Meluncur pada 24 Desember?
Oppo A52
Oppo A52 semula berbandrol Rp3.099.000, kini menjadi seharga Rp2.849.000 dengan RAM 6/128GB.
Serupa dengan A92, Oppo A52 ditopang chipset Snapdragon 665, Color OS 7.1, kapasitas baterai 5000mAh beserta pengisian daya cepat 18W.
Selain itu, A52 juga mengusung konsep NEO pada panel layar IPS 6,5 inci, proteksi Corning Gorilla Glass 3, hingga kamera selfie 16MP.
Perbedaannya terletak di pengaturan kamera. A52 tiba dengan Quad Camera yang tersusun atas 12MP kamera utama, disusul dengan 8MP lensa Ultra-wide, 2MP Kamera Makro dan 2MP Sensor Kedalaman.
Oppo A31
Dirilis dengan harga Rp3.299.000, saat ini Oppo A31 berbandrol Rp2.699.000 untuk varian 6/128GB.
Ponsel pintar itu dibekali layar besar dengan tipe waterdrop dengan dimensi 6,5 inci. Sebagai perangkat kelas pemula, Oppo A31 justru tampil dengan sejumlah fitur mumpuni.
Dari sisi kamera, A31 tampil memenuhi kebutuhan konsumen modern dengan triple camera (12MP+2MP+2MP). Untuk melengkapi kebutuhan swafoto, A31 dilengkapi dengan kamera depan 8MP.
Perangkat memiliki layar berdimensi 6,5 inci dengan rasio perbandingan 20:9. Oppo juga melengkapi sensor sidik jari yang sangat responsif pada bagian belakang. Oppo melengkapi perangkat ini dengan baterai sebesar 4230mAh,