Update COVID Jateng 20 Agustus: 13.066 Positif, 1.200 Meninggal

Yogyakarta

Pemprov Jawa Tengah mencatat ada 13.066 kasus positif virus Corona atau COVID-19 di wilayahnya hari ini. Sebanyak 1.200 di antaranya meninggal dunia.

Dari data yang diunggah di website corona.jatengprov.go.id, Kami (20/8/2020) pukul 12.00 WIB, tercatat, 13.066 kasus positif virus Corona di Jateng. Terdiri dari 2.873 pasien dirawat, 8.993 sembuh dan 1.200 meninggal dunia.

Bila dibandingkan dengan data kemarin, maka ada penambahan jumlah kasus positif COVID-19 di Jateng sebanyak 135 kasus. Jumlah kasus positif virus Corona yang dirawat bertambah 39, jumlah pasien sembuh bertamah 83 dan jumlah pasien meninggal bertambah 13.

Persebaran pasien COVID-19 yang dirawat di Jateng di antaranya 252 pasien di RSUD Loekmono Hadi Kudus, 152 di Dinkes Kota Semarang, 146 di RSUP Dr Kariadi Semarang, 77 di RS Panti Wilasa Citarum, 73 di RSUD dr Tjitrowardojo Purworejo, dan 72 di Dinkes Kabupaten Blora.

Selanjutnya, persebaran pasien COVID-19 yang sembuh dan pulang di Jateng di antaranya 1.420 pasien Dinkes Kota Semarang, 690 di Dinkes Kabupaten Jepara, 520 di RSUD KRMT Wongsonegoro Semarang, 377 RSUP Dr Kariadi Semarang, 224 di RSUD Dr Moewardi Solo, dan 213 di Dinkes Kabupaten Demak.

Terakhir, persebaran pasien COVID-19 yang meninggal dunia di antaranya 138 pasien di RSUD KRMT Wongsonegoro Semarang, 126 RSUP Dr Kariadi Semarang, 85 di RSUD Sunan Kalijaga Demak, 69 di RSUD Loekmono Hadi Kudus, 66 di RSUD Dr Moewardi Solo, dan 48 di RSU Telogorejo Semarang.

Terima kasih telah membaca artikel

Update COVID Jateng 20 Agustus: 13.066 Positif, 1.200 Meninggal