Ridwan Kamil Apresiasi Sido Muncul Bantu Operasi Katarak Warga Bandung

JakartaSebanyak 150 penderita katarak di Bandung mendapatkan operasi gratis. Pengobatan yang diinisiasi PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul TBK, ini bekerja sama dengan SPBK Perdami Pusat, dan Dinas Kesehatan Jawa Barat. Acara yang turut dihadiri oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil itu dilaksanakan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bandung Kiwari, Selasa (9/5/2023).

Calon pasien telah menjalani proses screening dan operasi yang telah dilaksanakan pada Senin (7/5) lalu. Harapannya, operasi bisa membantu para penderita katarak untuk kembali beraktivitas.

Direktur Sido Muncul Irwan Hidayat menyebut pelaksanaan operasi katarak gratis itu merupakan komitmen perusahaannya untuk meningkatkan kesehatan masyarakat, khususnya pada bagian penglihatan. Irwan mengatakan program tersebut telah dilaksanakan sejak tahun 2011.

Hingga kini terhitung Sido Muncul telah membantu biaya operasi lebih dari 55.000 mata di seluruh Indonesia. Ia pun memohon bantuan masyarakat agar bantuan dapat tersalurkan dengan mudah dan tepat kepada yang membutuhkan.

“Mencari pasien itu nggak gampang, jadi pasien yang sudah dioperasi harapannya nanti bisa memberi tahu tetangganya kalau dioperasi itu nggak sakit, berhasil, gampang, bisa melihat, dan gratis,” kata Irwan.

Foto: Anindyadevi Aurellia/detikcom

Irwan juga meminta bantuan pemerintah setempat agar bisa membantu penyaluran bantuan dari perusahaannya. Irwan menyampaikan Sido Muncul tidak hanya membantu kesehatan katarak, tapi juga bibir sumbing dan stunting melalui kolaborasi dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Pemerintah Kota Bandung.

“Kami juga ingin mengembangkan kalau nanti ada bibir sumbing kalau ada di RS Bandung Kiwari ini dan stunting juga,” ucap Irwan.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil juga turut hadir memberikan sambutan. Ia menyampaikan harapan jumlah penderita katarak semakin kecil. Sebab, jika orang kehilangan penglihatan, kualitas hidupnya akan berkurang.

“Atas nama pemerintah Provinsi Jabar berterima kasih ada sebuah kegiatan yang luar biasa oleh Sido Muncul yang sudah membantu masyarakat Indonesia dari potensi kebutaan menjadi kembali sehat bisa melihat dan membawa produktivitas kepada keluarga. Mengurusi negara bukan hanya tugas pemerintah, tapi juga semua. Saya terima kasih ke para dokter sudah membantu melalui ilmu dan waktu, Pak Irwan melalui harta, semua kontribusi ini untuk kemajuan indonesia, sumber daya manusia harus produktif kompetitif untuk kemajuan,” kata Emil, begitu biasa disapa.

Sebagai informasi, acara turut dihadiri oleh Direktur RSUD Bandung Kiwari dr Yorisa Sativa, Wali Kota Bandung Ema Sumarna, Ketua Perdami Cabang Jawa Barat Dr. Rova Virgana, SpM(K), Ketua SPBK Perdami Pusat dr. Ahmad Ashraf Amalius, MPH, Sp.M(K), M.Kes, Jajaran Dinas Kesehatan, serta Ketua Yayasan Perempuan untuk Negeri Yanti Airlangga Hartanto. (adv/adv)

Terima kasih telah membaca artikel

Ridwan Kamil Apresiasi Sido Muncul Bantu Operasi Katarak Warga Bandung