Mahfud Unggah Foto Bertemu Istri Gus Dur di Munas Alim Ulama dan Konbes NU

Jakarta

Menko Polhukam Mahfud Md bertemu Istri Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Sinta Nuriyah. Mahfud mengaku senang bertemu istri Gus Dur.

Dilihat detikcom, momen itu diunggah Mahfud pada Senin (18/9/2023) siang. Dari foto tersebut, Mahfud yang memakai baju putih dan celana hitam tampak membungkukkan badan. Dia bersalaman dan terlihat berbincang dengan Sinta Nuriyah.

Mahfud bertemu Sinta Nuriyah di acara Munas dan Konbes NU 2023 di Ponpes Al Hamid, Cilangkap, Jakarta Timur.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Senang bisa bertemu dengan Ibu Sinta Nuriyah tadi pagi di acara Munas dan Konbes NU Tahun 2023 di Ponpes Al Hamid, Cilangkap, Jakarta Timur,” tulis Mahfud dalam keterangan di postingannya itu.

“Acara ini dibuka oleh Presiden Jokowi dan dihadiri oleh sejumlah menteri. Rais ‘Aam KH. Miftahul Achyar, Ketua Umum KH. Yahya Cholil Staquf, dan ratusan ulama dari jajaran syuriah dan tanfidziyah menghadiri Munas dan Konbes NU ini,” ujar Mahfud melanjutkan keterangannya.

Mahfud di Bursa Cawapres Ganjar

Ketua DPP PDIP Puan Maharani bicara peluang tokoh NU jadi cawapres Ganjar. Puan lantas melirik Mahfud.

Puan awalnya ditanya soal kemungkinan bakal cawapres Ganjar berasal dari tokoh Nahdlatul Ulama (NU). Puan lalu menyebut nama Mahfud.

“Mungkin, Pak Mahfud,” ucap Puan singkat usai menghadiri acara Munas-Konbes NU 2023 di Ponpes Al Hamid, Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (18/9/2023).

(eva/gbr)

Terima kasih telah membaca artikel

Mahfud Unggah Foto Bertemu Istri Gus Dur di Munas Alim Ulama dan Konbes NU