Kecewa dengan Prosedur Cashback Tokopedia

Keluhan

Pada tanggal 01 Januari 2021, saya melakukan dua transaksi dengan nomor invoice INV/20210101/XXI/I/714868818 dan INV/20210101/XXI/I/715193387 di Tokopedia. Esok harinya, pesanan dengan nomor INV/20210101/XXI/I/714868818 saya terima. Tetap cashbac sebesar Rp 386.351 tidak saya terima.

Customer service yang saya hubungi memberikan jawaban bahwa transaksi tersebut melanggar syarat dan ketentuan promo poin M nomor 2 dan 6 mengenai adanya kesamaan akun dengan pengguna lain.

Di tanggal 04 Januari 2021, pesanan yang satunya saya terima dan cashback sebesar Rp 7.000 masuk karena dinyatakan telah memenuhi syarat dan ketentuan promo. Saya jadi merasa ada yang ganjil dan bertanya kepada customer service Tokopedia karena saya melakukan dua transaksi ini di tanggal yang sama, menggunakan promo dan akun yang sama tapi satu dinyatakan melanggar dan satu lagi dinyatakan memenuhi syarat.

Pihak Tokopedia tidak bisa memberikan detail penjelasan mengenai perbedaan dari kedua transaksi tersebut dengan dalih validasi internal Tim Tokopedia Care. Saya pun terus meminta penjelasan ke Tokopedia mengenai jawaban dari pertanyaan saya hingga hari ini tapi pihak Tokopedia tetap tidak bisa menjelaskannya dan malah menghiraukan laporan saya hingga berbulan-bulan.

Mohon keluhan saya ditanggapi dan Tokopedia bisa memberikan penjelasan yang jelas terkait masalah saya. Terima kasih.

Meimei
INV/20210101/XXI/I/714868818

Keluhan diatas belum ditanggapi oleh pihak terkait

(wwn/wwn)

Kirimkan keluhan atau tanggapan Anda yang berkaitan dengan pelayanan publik. Redaksi detikcom mengutamakan surat yang ditulis dengan baik dan disertai dengan identitas yang jelas. Klik disini untuk kirimkan keluhan atau tanggapan anda.

Kirim Suara Anda

Terima kasih telah membaca artikel

Kecewa dengan Prosedur Cashback Tokopedia