Jejak Kepuasan Kinerja Jokowi dalam 3 Survei Terkini

Jakarta –
Tingkat kepuasan publik terhadap kinerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam dua tahun kepemimpinannya di periode kedua masih fluktuatif. Persentase tingkat kepuasan terhadap kinerja Presiden Jokowi pun tak beranjak dari angka 71 persen.
Setidaknya ada 2 lembaga survei berbeda yang menyelenggarakan penelitian tentang kepuasan publik terhadap kinerja mantan Gubernur DKI Jakarta itu. Dua lembaga survei dimaksud, yaitu Indikator Politik Indonesia (IPI) dan Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC).
Begini jejak kepuasan kinerja Jokowi dalam 3 survei terkini:
– Survei Indikator Januari-Februari 2022
Berdasarkan survei terkini Indikator Politik Indonesia, tingkat kepuasan publik terhadap kinerja Presiden Jokowi medio Januari-Februari 2022 sebesar 71 persen. Angka 71 persen merupakan penjumlahan persentase responden yang cukup puas dengan kinerja Jokowi sebesar 51 persen, dengan persentase yang sangat puas, yakni 20 persen.
“Di bulan Januari sampai dengan Februari (2022), mereka yang cukup puas dan sangat puas dengan kinerja Presiden, kalau kita gabung itu sekitar 71 persen,” kata Direktur Eksekutif IPI Burhanuddin Muhtadi secara virtual saat memaparkan hasil survei terbaru, Minggu (20/2/2022).
Sedangkan dalam survei tersebut, sebanyak 10,9 persen responden kurang puas dengan kinerja Presiden Jokowi pada Januari-Februari 2022. Dan sebesar 3,9 persen responden tidak puas.
Survei terbaru Indikator Politik tersebut digelar pada 15 Januari-17 Februari 2022, yang menyasar warga negara Indonesia (WNI) berusia 17 tahun ke atas dan memiliki akses internet lewat smartphone. Total responden survei tersebut berjumlah 626 orang.
Para responden diminta mengisi kuesioner secara online dengan asumsi metode simple random sampling. Adapun margin of error survei ini plus minus 4 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.
Tingkat kepuasan publik terhadap kinerja Jokowi berdasarkan hasil survei ini turun tipis dari sebelumnya. Simak di bawah ini hasil survei Indikator Politik sebelumnya.
Dua survei lainnya ada di halaman berikutnya.